SuaraSumbar.id - Masyarakat terus memantau perkembangan kasus pembunuhan Brigadir J yang didalangi mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo.
Alhasil, banyak informasi yang beredar di media sosial yang menyoroti kasus ini. Namun, masyarakat juga harus hati-hati dalam melihat dan membaca kabar yang beredar agar tidak termakan hoaks.
Seperti halnya informasi satu ini. Sebuah akun Facebook dengan nama pengguna @Adventure mengunggah sebuah video dengan narasi sebagai berikut:
"Ferdy Sambo ‘Mengamuk’ di Mako Brimob, Tebar Ancaman Bakal Buka Borok Polri Jika jadi TERSANGKA!”
Berdasarkan penelusuran Suara.com pada Sabtu, (20/8/2022), kabar yang mengklaim Irjen Ferdy Sambo mengamuk dan ancam akan buka borok polri usai ditetapkan jadi tersangka, tidaklah benar.
Dilansir dari Turnbackhoax -- jaringan Suara.com, klaim tersebut adalah hoaks. Klaim berasal dari cuitan salah satu akun Twitter dengan nama @TheEagle_BEN. Namun setelah menelusuri terkait kebenaran informasi ini, dapat dikatakan bahwa klaim yang menyatakan bahwa Ferdy Sambo mengancam akan membuka keburukan Polri jika jadi tersangka, merupakan klaim hoaks.
Beritahits.id tidak menemukan ada berita resmi apapun yang menginformasikan terkait hal ini.
Kesimpulan
Klaim yang menyatakan Ferdy Sambo mengamuk dan mengancam membuka keburukan Polri jika ditetapkan sebagai tersangka, merupakan klaim hoaks yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.
Baca Juga: Terungkap! Peran Putri Candrawathi hingga Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana
Perkembangan Kasus Ferdy Sambo
Kasus penembakan Brigadir J yang akhirnya menyeret nama Irjen Pol Ferdy Sambo sebagai tersangka hingga kini masih bergulir.
Berbagai fakta diungkap oleh banyak pihak soal kasus Ferdy Sambo ini. Sementara itu, Polri masih terus mengusut kasus ini hingga tuntas.
Pada Jumat (19/8/2022), Polri telah mengumumkan perkembangan terbaru dari kasus pembunuhan Brigadir J.
Putri Candrawathi ditetapkan sebagai tersangka
Tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menetapkan istri mantan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi alias PC sebagai tersangka.
Muncul isu bisnis gelap judi dengan sandi konsorsium 303
Muncul beragam dugaan dan isu bahwa Ferdy Sambo terlibat dalam kasus bisnis judi dengan kode 303 konsorsium. Isu tersebut bergulir di media sosial menyusul penetapan Ferdy Sambo sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J.
Ferdy Sambo disebut sosok yang ditakuti
Saat diundang ke podcast YouTube Akbar Faizal Uncensored, Menkopolhukam Mahfud MD sempat menyebutkan apa yang ia dengar bahwa posisi dan jabatan Ferdy Sambo ini merupakan jabatan strategis dan ditakuti dalam struktur organisasi Polri.
"Kan pada takut juga yang saya dengar, bintang tiga pun nggak bisa lebih tinggi dari dia. Meskipun secara struktural iya" ungkap Mahfud.
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email cekfakta@suara.com.
Berita Terkait
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Sadisnya Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Sumbar: Disekap, Diikat, Diseret hingga Diperkosa Saat Tak Sadarkan Diri!
-
Pesan Terakhir yang Menyeramkan, Remaja 14 Tahun AS Tembak Mati Dua Siswa dan Guru di Sekolahnya
-
Biadab! Penyandang Disabilitas Asal Palestina Dibunuh Tentara Israel
-
Begini Cara ODGJ di Garut Dapatkan Senjata untuk Mutilasi Rekannya
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
BRI dan OPPO Kolaborasi Hadirkan OPPO Run 2024 di Bali
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!