SuaraSumbar.id - Seorang mahasiswi mendadak viral di media sosial setelah membagikan kisah sedih ibunya meninggal dunia ketika ia hendak sidang skripsi.
Video viral itu dibagikan oleh akun TikTok iloviadant pada 8 Agustus. Pemilik akun mengatakan bahwa ia telah mendapat jadwal sidang pada 1 Agustus 2022 pukul 08.00 pagi.
Sebelumnya pada 30 Juli, sang ibu jatuh sakit dan harus dilarikan ke rumah sakit.
"Bu, ade udah dapet jadwal sidang hari Senin. 30 Juli 2022 ibu masuk rumah sakit, kondisi menurun. Tanggal 31, aku harus tanda tangan berbagai persetujuan untuk tindakan ekstrem," tulis pemilik akun.
Baca Juga: Tak Lazim, Video Viral Pawai Kuntilanak Semarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI
Tetapi, ibu pemilik akun tidak dapat bertahan dan menghembuskan napas terakhirnya pada 1 Agustus, hari di mana sidang skripsinya juga dilaksanakan.
Oleh karena itu, pemilik akun pun menghubungi dosennya dan meminta pengunduran jam pada jadwal sidang.
"Assalamualaikum, bu Farida. Saya Ilovia, mohon maaf sebelumnya mengganggu waktunya. Ibu saya baru saja dinyatakan meninggal, apa bisa sidang skripsi saya diubah jadwalnya menjadi urutan terakhir bu, agar saya dapat mengikuti proses pemakaman ibu saya," tulis pemilik akun kepada dosennya melalui pesan WhatsApp yang tertera dalam video.
Meski begitu, pemilik akun tetap menjalani sidang skripsi pada hari itu dan berhasil dinyatakan lulus.
Ia tampak berpose di depan makam ibunya sambil memamerkan selendang berisi nama lengkap dan gelar sarjana yang didapatnya.
Baca Juga: Viral Video Lomba 17-an Kocak, Bapak-bapak Malah Siram Lawannya
"Jadwal sidang jam 8 pagi, waktu ibu habis di jam 4.45. Bu, ade berhasil," tutup pemilik akun.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Tak Lazim, Video Viral Pawai Kuntilanak Semarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI
-
Viral Video Lomba 17-an Kocak, Bapak-bapak Malah Siram Lawannya
-
Viral Paskibra Panimbang Pandeglang Terjang Jalan Rusak Demi Kibarkan Bendera Merah Putih, Kritik Pemerintah?
-
Kocak Banget, Video Viral Lomba Oper Air saat 17-an, Anak Ini Malah Langsung Mandi
-
Viral, Maling Motor di Jalan Raya Singaparna Tasikmalaya Jadi Bulan-bulanan Massa
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
Harga Emas Antam Suram Hari Ini, Turun Menjadi Rp 1.871.000/Gram
-
Banyak Tak Ikut Demo, Pengemudi Ojol: Bukannya Nggak Solider, Istri Anak Mau Makan Apa
-
Ada Demo Besar Ojol, Gojek Pastikan Aplikasi Beroperasi Normal
-
Segera Ambil Link DANA Kaget, Tambahan Uang Belanja dan Bayar Langganan
-
Alih-alih ke Eropa, Ramadhan Sananta Malah Gabung Klub Brunei Darussalam
Terkini
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam