SuaraSumbar.id - Polisi kejar-kejaran dengan kompolotan pencuri baterai tower di Kabupaten Padang Pariaman. Alhasil, empat pelaku maling itu itu menyerah setelah digertak dengan tembakan.
Pencurian itu terjadi di kawasan Lubuk Alung, Jumat (12/8/2022) sore. Jajaran Satlantas Polres Padang Pariaman mengejar pelaku yang berupaya kabur menggunakan mobil Honda Jazz.
Saat pengepungan, pengemudi mobil jazz itu kemudian banting stir dan kabur ke arah masjid yang berada tak jauh kantor Lantas Polres Pariaman. Namun, aksi mereka terhenti setelah mendengar suara tembakan.
Kasat Lantas Polres Pariaman Iptu Adi Suhendra mengatakan, kasus pencurian itu terungkap saat anggota Satlantas tengah melakukan patroli di wilayah hukum Lubuk Alung.
"Usai ditangkap, keempat pelaku dibawa ka Mapolres untuk ditindaklanjuti beserta barang bukti berupa empat baterai tower dan satu unit mobil merk jazz yang digunakan pelaku untuk kabur," katanya, Sabtu (13/8/2022).
Suhendra membeberkan, para pelaku diduga telah beraksi di empat Tempat Kejadian Perkara (TKP), terbukti dari baterai tower yang disita dari tangan para pelaku.
"Ya, dugaan sementara mereka (para pelaku) sudah beraksi di empat TKP. Buktinya, ada empat baterai yang kita sita untuk dijadikan barang bukti," tutupnya.
"Sedangkan keempat pelaku sudah kita tahan di Mapolres Padang Pariaman untuk diproses sesuai hukum yang berlaku," katanya lagi.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Gudang Karung di Padang Ludes Terbakar Gara-gara Api Tumpukan Sampah, Kerugian Ratusan Juta
Berita Terkait
-
Pukul dan Kencingi Istri Gegara Ini, Seorang Suami Ditangkap Polisi
-
Destinasi Wisata Bulan Madu ala Maldives di Kota Padang, Pulau Sirandah
-
Warga Dharmasraya Bangun Patung Soekarno dan Jokowi di Halaman Rumah, Rogoh Kocek Pribadi Rp 300 Juta
-
Pentas Seni Budaya Minangkabau, Cara Kemenkumham Sumbar Ikut Menjaga Eksistensi Kearifan Lokal
-
Pesona Air Terjun Timbulun Pesisir Selatan, Surga Tersembunyi di Balik Hutan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Perempuan Bandar Sabu di Padang Diringkus Polisi, Sedia Paket Hemat Rp 50 Ribu!
-
Rekam Jejak Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Agama Era Jokowi Tersangka Kasus Kuota Haji
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang