SuaraSumbar.id - Sebuah gudang karung dan mesin bekas di kawasan Jalan, Sutan Syahrir, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), ludes terbakar. Api diduga berasal dari tumpukan sampah yang mengakibatkan kerugian ratusan juta.
Kepala Bidang Operasional, Sarana dan Prasarana Damkar Kota Padang, Sutan Hendra mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar 13.12 WIB. Kemudian sampai di lokasi dan proses evakuasi 13.17 WIB.
"Sesampainya di lokasi, ditemukan api sudah membesar dan telah menghanguskan gedung beserta isinya," katanya, Jumat (12/8/2022).
Berdasarkan informasi yang diperoleh, warga melihat api sudah menjalar ke gudang penyimpanan karung dan mesin bekas. Api tersebut berasal dari tumpukan sampah.
"Yang membakar sampah ini adalah warga sekitar. Namun tidak diawasi sehingga api menjalar ke gudang. Akibatnya, korban mengalami kerugian sekitar Rp 300 juta," tuturnya.
Api berhasil dipadamakan sekitar pukul 13.48 WIB. Kemudian dilakukan proses pendinginan oleh tim yang turun dalam melakukan pemadaman.
Sementara itu, kata Sutan, sebanyak enam armada yang kita kerahkan dan 30 orang petugas dari Damkar Padang yang dibantu oleh TNI dan Polri.
"Kemudian proses penyelidikan kita serahkan kepada pihak kepolisian untuk mendata warga yang membakar sampah yang berimbas kepada kebakaran gedung," tutupnya.
Kontributor : B Rahmat
Baca Juga: Rawan Longsor, BPBD Padang Pantau Kawasan Sitinjau Lauik
Berita Terkait
-
Pukul dan Kencingi Istri Gegara Ini, Seorang Suami Ditangkap Polisi
-
Destinasi Wisata Bulan Madu ala Maldives di Kota Padang, Pulau Sirandah
-
Warga Dharmasraya Bangun Patung Soekarno dan Jokowi di Halaman Rumah, Rogoh Kocek Pribadi Rp 300 Juta
-
Pentas Seni Budaya Minangkabau, Cara Kemenkumham Sumbar Ikut Menjaga Eksistensi Kearifan Lokal
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
Terkini
-
Kebakaran Pabrik Karet di Padang: 17 Jam Proses Pemadaman Api, Tim Inafis Olah TKP!
-
7 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Cek Nomor HP Kamu Biar Dapat Saldo Gratis!
-
BRI Cetak Rekor, Portofolio Keuangan Berkelanjutan Capai Rp796 Triliun
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam