SuaraSumbar.id - Sepasang suami istri terlibat pertengkaran gara-gara sang istri tak memakai bra ketika di rumah. Keduanya memiliki alasan masing-masing mengenai masalah tersebut.
"Aku dan istriku menikah sebelum pandemi. Setelah pandemi menyerang kita jadi sering di rumah begitupun pekerjaan kami. Kita berdua juga masih tinggal bersama keluarga dan keseharian kita juga berjalan dengan lancar. Namun ada satu hal yang mengganggu bagiku yakni, istriku yang tak suka mengenakan bra," jelas si suami dilansir dari laman Times of Indian, dikutip dari Suara.com, Rabu (10/8/2022).
"Mungkin tidak apa-apa jika ia tak memakai bra dan hanya mengenakan bajun katun serta kain dupatta. Tapi terkadang ia melepas dupattanya dan aku merasa terganggu karena banyak tetangga yang datang ke rumah semenjak orang tuaku sangat suka bersosialisasi. Bahkan saat aku mengingatkannya, ia malah menyerangku dengan teori feminisme serta Free The Nipple," sambung sang suami.
Tak berhenti dari sudut pandang si suami, sang istri juga ikut mengatakan tentang kondisi yang tengah menimpa rumah tangga mereka.
"Semenjak harus bekerja dari rumah, aku harus terpaksa mengenakan kain dupatta. Aku memang biasanya tak memakai bra dan menutupinya dengan kain itu. Namun, rasanya sangat panas jika memakai kain itu terus menerus. Menurutku, asal tidak memakai baju yang transparan hal itu tak jadi masalah. Namun, suamiku malah memarahiku padahal dirinya kalau di rumah juga hanya memakai celana pendek. Mungkin dia sangat marah karena ibunya juga menyalahkannya atas apa yang aku perbuat," jelas sang istri.
Permasalahan pasangan ini kemudian menuai tanggapan dari seorang mentor cinta dan relationship expert. Keduanya juga menyarankan untuk berbicara secara baik-baik dan perlahan.
"Permasalahan kalian hanya bisa didamaikan dengan percakapan yang sehat. Bicaralah baik-baik dan jangan sampai bertengkar apalagi saling menyakiti satu sama lain. Seharusnya sebagai pasangan suami istri permasalahan ini bisa cepat selesai karena hubungan kalian jauh lebih luas dari masalah itu," tutur sang mentor cinta, Jigyasa Uniyal.
"Sebenarnya kalian sama-sama benar di pemikiran kalian sendiri. Tapi kamu sebagai suami tidak bisa menyalahkan istrimu jika kamu saja masih memakai celana pendek. Cari solusinya agar kalian tidak terganggu dan bicaralah secara baik-baik," tutup sang relationship expert, Vikas Bharwadj.
Baca Juga: Ternyata Banyak Perempuan Salah Pakai Bra, Ini Cara yang Tepat
Berita Terkait
-
Hukum Islam, Bolehkah Wanita Sholat Tidak Pakai Bra?
-
Bagaimana Hukum Salat Tidak Pakai Bra? Ini Kata Ustad
-
Viral Beredar Lowongan Kerja Mesum, Disuruh Kirim Foto Pakai Bra, Posisi Staf Administrasi
-
Sejarah Perempuan Bali Kuno Tidak Pakai Bra dan Jenis Pakaian Adat Bali
-
Heboh, Denise Chariesta Asyik Joget-Joget Tak Pakai Bra
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
CEK FAKTA: Gubernur Riau Minta KPK Periksa Jokowi, Benarkah?
-
Dalam 3 Tahun Terakhir, BRI Peduli Telah Salurkan 637 Unit Ambulans ke Berbagai Fasilitas Kesehatan
-
Kapan Puasa Ramadan dan Lebaran 2026? Ini Jadwalnya
-
Daftar 3 Provinsi yang Tagih Pajak Kendaraan Bermotor Sampai ke Rumah, Petugas Door to Door!
-
5 Fakta Viral Nikita Mirzani Jualan Live dari Penjara, Benarkah Dipantau Petugas?