SuaraSumbar.id - Menjadi ibu menyusui bukanlah hal yang mudah. Sebab, terkadang ada kasus ibu menyusui menderita mastitis.
Mastitis adalah peradangan pada jaringan payudara akibat air susu yang tersumbat. Kondisi tersebut kerap dialami ibu menyusui sehingga menganggu pemberian ASI kepada bayi.
Hal itulah yang terjadi pada seorang ibu menyusui bernama Jennifer.
"Aku terkena mastitis, sehingga seringkali demam. Payudaraku juga terasa sangat sakit. Aku minum obat antibiotik untuk meredakan sakitnya," kata Jennifer melalui akun TikTok pribadinya.
Dilihat SuaraSumbar.id pada akun TikToknya, Minggu (17/7/2022), Jennifer juga mengakui selalu mengompres payudaranya memakai handuk dibasuh air hangat.
Itu ia lakukan untuk meredakan nyeri serta pembengkakan pada payudaranya.
Agar bisa segera teratasi, dia juga terus-terusan memakai alat pompa guna mengeluarkan ASI yang terperangkap pada payudaranya.
"Tapi tidak ada satu pun yang berhasil mengatasi mastitis. ASI ku masih terperangkap dalam payudaraku," kata dia.
Karena masih menderita mastitis, Jennifer lantas mencari informasi lebih banyak melalui internet tentang cara mengeluarkan ASI yang terperangkap pada payudara.
Baca Juga: Runaway Citayam Fashion Week Viral di Media Sosial, Netizen: Daripada Tawuran dan Balapan Liar
"Akhirnya aku temukan caranya, yakni suami harus menyedotnya. Ternyata cara itu berhasil," kata dia.
Ia menuturkan, cara itu tidak lazim. Banyak lelaki yang sebenarnya enggan melakukan hal itu kepada sang istri.
Namun, kata Jennifer, ia beruntung mempunyai suami yang sangat sayang kepadanya, dan mau menyedot susunya agar dirinya tak lagi menderita mastitis.
Pengguna TikTok memuji Jennifer dan sang suami yang bersama-sama mengatasi mastitis.
"Sebagai seorang ayah dari 3 orang anak, aku melakukan hal itu juga beberapa kali," kata seorang ayah.
"Suaminya sangat mencintai sang istri dalam kondisi apa pun," kata yang lain.
Berita Terkait
-
Runaway Citayam Fashion Week Viral di Media Sosial, Netizen: Daripada Tawuran dan Balapan Liar
-
Fitur Baru TikTok Mudahkan Pengguna Atur Rekomendasi Konten FYP demi Kesehatan Mental
-
Viral Bus Rombongan Pendaki Terguling Diduga Tak Kuat Nanjak
-
Cara Baru Bikin Martabak Dari Mi Instan
-
Video Viral Penodong Sibuk Bergaya saat Foto Bareng Polisi yang Menangkapnya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan