
SuaraSumbar.id - Cynthiara Alona bebas dari penjara pada 19 Juni 2022. Seperti diketahui, Alona terjerat kasus prostitusi di hotel miliknya di kawasan Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Meski telah menghirup udara bebas, Cynthiara Alona belum bisa hidup tenang. Belum sebulan bebas, mantan model majalah dewasa ini hendak melaporkan seseorang ke polisi.
Kali ini, kasusnya terkait dengan dugaan penggelapan aset milik Cynthiara Alona. Ia curhat ke pengacara Sunan Kalijaga, merasa dikerjai seseorang.
"Ada yang katanya aset properti (Cynthiara Alona) dijual tapi dia enggak terima uangnya. Nah, saya bilang, ini jelas dugaan tindak pidana, penggelapan," kata Sunan Kalijaga saat menggelar konferensi pers di kawasan Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (6/7/2022).
Baca Juga: Bebas Kasus Prostitusi, Cynthiara Alona Berencana Polisikan Seseorang
Sunan Kalijaga pun bertanya, kepada siapa Cynthiara Alona mempercayakan asetnya. Mengapa tiba-tiba saja kepunyaan artis 36 tahun itu berada di tangan orang lain.
"Asetnya Alona nih, terus kok berpindah tangan ke pembeli, seseorang. Nah seseorang ini menyampaikan, 'saya transfer uangnya ke sana'. Tapi kok enggak ke rekening Alona?" ucap Sunan Kalijaga menganalisa.
Untuk itu Sunan Kalijaga akan mengkaji masalah ini. Langkah apa yang bisa ditempuh guna menolong kliennya, Cynthiara Alona.
"Kami melihat alat bukti dulu, orang yang kita duga, pasal apa saja yang bisa diterapkan, apakah kita bisa langsung melaporkan atau somasi," ucap ayah Salmafina Sunan ini.
Sejauh ini, Sunan Kalijaga sudah mengetahui besaran kerugian Cynthiara Alona. Namun Sunan ini belum bisa membeberkan secara detail. "Karena itu masih dalam kajian," tuturnya. (Suara.com)
Baca Juga: Baru Keluar Penjara, Cynthiara Alona Punya Kasus Baru
Berita Terkait
-
Harta Miliaran Rupiah Habis, Cynthiara Alona Siap Lawan Mantan Kuasa Hukum, Ini Penyebabnya
-
Seberapa Menyesal Ammar Zoni, Terciduk Lagi Pakai Narkoba usai Diceraikan Irish Bella
-
Bebas dari Penjara, Ammar Zoni Ungkap Nasib Rumah Tangganya dengan Irish Bella
-
Divonis 7 Bulan, Ammar Zoni Bebas Penjara Oktober Ini?
-
Bebas dari Penjara, Ferry Irawan Sama Sekali Tak Kepikiran Venna Melinda
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Kabar Duka! Legenda Persebaya Putut Wijanarko Meninggal Dunia
Terkini
-
BRI Berkontribusi dalam Konservasi Laut Gili Matra Melalui Program Menanam Grow & Green
-
Nikmati Keandalan BRImo: Transaksi Tanpa Hambatan Selama Lebaran 2025
-
Jumlah Pemudik Lebaran 2025 di Bandara Minangkabau Berkurang Dibanding Tahun Lalu
-
Transaksi Keuangan Tetap Bisa Dilakukan, 1 Juta AgenBRILink BRI Tangani Transaksi dan Pembayaran
-
Jemaah Asy-Syahadatain dan Majelis Tarbiyah Rayakan Idul Fitri 2025 Hari Ini