SuaraSumbar.id - Sebuah video viral di media-media sosial menjadi sorotan publik, karena dianggap unik. Video tersebut berisi rekaman perlombaan minum kopi terbanyak.
Dalam video yang dilihat SuaraSumbar.id pada akun Instagram @faktakamera, Sabtu (18/6/2022), tampak tiga pria duduk di meja panjang.
Ketiganya berlomba-lomba meminum bergelas-gelas kopi yang sudah dihidangkan di meja.
Pria yang di tengah tampak lebih dulu menyerah setelah hanya menghabiskan tiga gelas kopi. Sementara dua lelaki lainnya terus menerus minum kopi.
Lelaki yang berbaju abu-abu tampak menghabiskan lebih banyak kopi.
Warganet banyak yang terpengarah melihat video tersebut.
"Balapan sakit ginjal. Bikin lomba kok tak bermanfaat," kata @angixxx.
"Ketika anda minum kopi berlebihan, saluran cerna dan lambung anda bisa mengalami iritasi. Hal ini bisa menyebabkan beragam gangguan pencernaan," tulis @spontaxxx.
"Anjuran dokter minum kopi 3 gelas per hari ya," @kenetxxx.
"Hadiahnya gak seberapa dengan risiko jangka panjangnya nanti, ngeri," @masxxx.
Perlombaan itu sendiri digelar di Kafe Dua Saudara, Kecamatan Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar.
Penyelenggaranya adalah Polres Aceh Besar dalam rangka menyambut HUT ke-76 Bhayangkara.
Lomba minum kopi itu diikuti oleh 12 orang peserta. Juara 1 diraih Sahidin, wakil dari Kecamatan Kuta Malaka. Sahidin juara setelah mampu meminum 30 gelas kopi.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Terpopuler: Eril, Ridwan Kamil dan Atalia Super Bangga, Video Viral Wanita Menyanyi Usai Dibius di Ruang Operasi
-
Pria Indonesia Minum Segelas Es Teh di Dubai UAE, Harganya Bikin Syok Warganet
-
Viral Struk Biaya Nongkrong Anak Jaksel vs Anak Jakarta Utara, Mahalan Mana?
-
Polisi Minta Pemotor Tak Pakai Sandal Jepit, Viral Video Emak-emak ke Pasar Pakai Sepatu Futsal
-
Video Viral Opening Liga Tarkam Ini Megah seperti Liga Champions, Tapi Lapangannya....
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan RAM 12 GB Memori 512 GB, Performa dan Kamera Handal
-
Tiba di Mapolresta Solo dengan Senyum Lebar, Jokowi Ucapkan Ini ke Wartawan
-
Datangi Mapolresta Solo, Jokowi Jalani Pemeriksaan Kasus Fitnah Ijazah Palsu
-
Jokowi Hari Ini Diperiksa di Mapolresta Solo, Tunjukkan Ijazah Asli?
-
Jelang Super League, PSIM Yogyakarta Ziarahi Makam Raja: Semangat Leluhur untuk Laskar Mataram
Terkini
-
Apa Penyebab Karhutla yang Makin Meluas di Sumbar? Ini Kata Dishut
-
Erupsi Gunung Marapi Semburkan Kolom Abu Setinggi 1.600 Meter, Rumah Warga Agam Bergetar!
-
Presiden Resmikan KDMP, Komitmen Pemerintah dalam Mengonsolidasikan Potensi Ekonomi Desa
-
HP Lipat Paling Tangguh Samsung Galaxy Z Series
-
Benarkah Jalur Sitinjau Lauik Ditutup Total? Ini Penjelasan Polda Sumbar