SuaraSumbar.id - Seorang warganet mendapat sorotan negati dari komunitas dunia maya, gara-gara mengunggah foto kuitansi pembayaran makan di pedagang kaki lima yang dinilainya mahal.
Seperti dilihat SuarSumbar.id, Selasa (17/5/2022), akun Instagram @nyinyir_update_official mengunggah ulang video TikTok berisi kuitansi pembayaran seseorang saat makan di kaki lima.
Dalam unggahan tersebut, tampak kuitansi berisi rincian lauk-pauk serta minuman yang dihabiskan warganet tersebut.
Rinciannya, 2 nasi uduk seharga Rp 14 ribu; 2 ayam Rp 30 ribu; 1 kulit Rp 30 ribu; 1 es teh Rp 5 ribu; 1 paru Rp 14 ribu: dan, tambahan seporsi nasi Rp 7 ribu.
Baca Juga: Wanita Ini Beruntung, Punya Mertua Rasa Ibu Kandung, Dimasakin hingga Dirawat
Total biaya makan orang tersebut adalah Rp 100 ribu. Namun, si pengunggah menilai harga itu terbilang mahal.
"Berasa makan di restaurant. Padahal makan pecel ayam di pinggir jalan," demikian tulisan dalam video tersebut.
Akun @nyinyir_update_official sebagai pihak penyebar ulang video itu lantas menuliskan, "Menurut kalian, harganya wajar atau tidak?"
Kontan saja warganet beramai-ramai menyorot negatif video tersebut. Menurut mereka, harga tersebut masih wajar.
"Dih wajar kali. Kalau mau murah masak sendiri," kata @anggixxx.
Baca Juga: Viral Video Pemotor Papasan Sama Macan, Warganet Ikut Tahan Napas
"Wajar. memang juga pecel ayam gak pake nasi di mana-mana sudah Rp 15 ribuan," kata @wawaxxx.
"Orang-orang pada kenapa sih? Ya kalau memang mau murah hemat, beli mentah masak sendiri ajalah ribet kali," @sintaxxx.
"Wajar lah, apa-apa naik bahan makanan, plus lo makan paru, paru mahal coy," kata @dianxxx.
"Berarti dia miskin segitu dibilang mahal," kata @ichaxxx.
"Kalau saya jualan di sini nasi Rp 5 ribu, ayam bakar satu potong Rp 13 ribu, tahu/tempe Rp 1000, air teh tawar atau manis gratis. jadi satu paket kalau pakai tahu tempe itu Rp 20 ribu," kata @titi.
Sementara akun @mitaxxx mengatakan, "Ini kelihatan banget si mbaknya orang yang jarang jajan di luar. Saya emak-emak yang hobi jajan di luar liat harga segitu sih super wajar."
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Dedi Mulyadi Tunjuk Bossman Mardigu dan Helmy Yahya jadi Komisaris Bank BJB
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
Terkini
-
Kejutan Saldo DANA Gratis Hari Ini, Cek Link Resmi DANA Kaget Sebelum Kehabisan!
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!
-
BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Rebut Rezeki Gratis Menjelang Siang, Klik Link Saldo DANA Kaget Selasa 15 April 2025!