Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 15 Mei 2022 | 15:17 WIB
Atlet wushu Seraf Naro Siregar. [Antara]

SuaraSumbar.id - Atlet wushu Indonesia Seraf Naro Siregar menambah satu medali emas di Sea Games Vietnam 2021. Ia menjadi yang terbaik pada nomor kombinasi taolu daoshu (golok) dan taolu gunshu (tongkat).

Seraf mengumpulkan poin tertinggi saat memainkan tongkat dengan 9,71 poin. Sedangkan atlet Singapura Jowen Si Wei Lim 9,69 poin dan atlet Malaysia Wai Kin Yeap yang mengumpulkan 9,68 poin.

Kekinian tim wushu telah membukukan dua medali emas karena sebelumnya Alisya Mellynar meraih medali emas nomor taolu taiji quan putri.

Penampilan Seraf pada SEA Games Vietnam ini dapat dikatakan sempurna pada nomor ini. Dirinya tampil penuh semangat dan percaya diri dalam menuntaskan semua jurus-jurusannya.

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia: Positif Tambah 257 Kasus, 293 Pasien Sembuh, 5 Jiwa Meninggal

Ia melakukan satu lompatan tinggi yang sangat memukau karena mengakhirinya dengan sempurna, tetap seimbang dan tak terjatuh.

Berbeda dengan rekan sesama pelatnasnya, Edgar Xavier Marvelo yang tampil apik di nomor daoshu (9,71) namun kurang maksimal saat jurus gunshu. Ia sempat terjatuh sehingga hanya mengumpulkan 9,44 poin.

Selain mendapatkan emas, tim Indonesia pada Minggu pagi juga mendapatkan dua medali perak. Medali perak itu disumbangkan oleh Harris Horatius (taolu Nanquan putra) dan Nicholas (taolu Taijijian putra). [Antara]

Load More