SuaraSumbar.id - Peristiwa aneh terjadi di Dusun Plarung, Cabean, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah, Sabtu (14/5/2022).
Sabtu pagi tadi, warga setempat menemukan maling yang meninggal di dalam sebuah warung.
Padahal, maling tersebut belum sempat mengantongi barang apa pun dari dalam warung tesebut.
Dalam video yang viral di media sosial, tampak seorang lelaki sudah terbaring tak bernyawa di lantai dalam warung.
Seperti dilihat SuaraSumbar.id di akun Instagram @birunyarina, maling tersebut memakai jaket dan celana jins.
Dia tewas terlentang di lantai. Tangan kanannya berada di dada. Sementara mulutnya ternganga.
Kapolsek Bendosari AKP Lyan Prasetyo mengakui adanya peristiwa tersebut.
"Maling itu berinisial SG, berusia 53 tahun, warga Nusukan, Banjarsari, Solo. Dia tewas dekat penyimpanan uang dalam warung milik warga bernama Bambang Sambudi," kata dia.
Bambang, kata dia, Sabtu pagi hendak mengambil kopi sasetan di warung.
Warung itu sendiri terletak di depan rumah Bambang. Namun, kala itu Bambang curiga karena pintu belakang warungnya terbuka.
Bambang sempat mengira istrinya sudah bangun dan membuka pintu warung. Tapi saat masuk ke dalam, dia kaget melihat sosok laki-laki sudah terkapar.
"Saat digeledah, ada sejumlah bungkus rokok di dalam karung yang dibawa SG."
Polisi lantas mengontak istri SG. Sang istri mengakui suaminya itu memunyai sakit maag serta jantung.
"Dokter puskesmas juga sudah memastikan pada mayat ada tanda-tanda sakit."
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Geger Video Pasutri Kunjungi Rumah Orangtua yang Kosong Malam-malam, Ada Penampakan Sosok Serba Putih
-
Viral, Ditegur Ibu-ibu karena Tak Mau Antri Turun Pesawat, Perempuan Ini Justru Bilang Bacot, Netizen: Cantik Nol Etika
-
Viral! Warganet Lihat Penampakan Sosok Putih di Teras Rumah Lama Tak Dihuni
-
Duh! Keluarga ASN W 'Layangan Putus' Siap Laporkan Balik Istri Sah, Disebut Lakukan Pencemaran Nama Baik
-
Duh! Order Kue Ulang Tahun Lewat Ojol, Pas Datang Hasilnya Diluar Dugaan
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Cara Cegah Anak Kecanduan Gadget, Orang Tua Wajib Tahu Hal Ini
-
Korban Keracunan MBG di Agam Capai 119 Orang, 20 Masih Dirawat
-
Lewat 1 Juta AgenBRILink, BRI Dorong Inklusi Keuangan dan Catat Transaksi Rp1.145 Triliun
-
BRI Percepat Penyaluran KPR FLPP untuk Dukung Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah
-
CEK FAKTA: Presiden Israel Dilempari Telur Busuk Keluar Gedung PBB, Benarkah?