SuaraSumbar.id - Seorang pengguna TikTok bernama Bapak Paijo mengunggah video rumahnya dimasuki maling yang tak lazim, karena hanya mengambil bantal dan guling.
Seperti dilihat SuaraSumbar.id, Jumat (6/5/2022), akun tersebut mengunggah kondisi rumahnya saat dirinya dan keluarga kembali dari kampung halaman alias mudik.
"Pulang mudik jendela sudah dicongkel orang. bedcover posisi sudah di luar jendela," tulis akun itu di dalam video yang diunggahnya.
Dalam video tersebut, tampak kusen jendela rumah Bang Paijo banyak guratan oleh seseorang tak dikenal yang berusaha mendongkelnya.
Selain itu, Bapak Paijo dalam video juga mengungkapkan hal tak lazim, yakni kamar anak-anaknya sudah berantakan.
"Kasurnya dikencingin," tulisnya pada video.
Tampak pada video kasur anak-anaknya sudah berantakan. Bedcover kasur itu berada di luar rumah.
Di atas kasur hanya tampak sejumlah bantal dan boneka bebek. Dari kejauhan juga tampak kasur itu sudah dikencingi.
"Yang bikin heran, yang diambil maling cuma bantal dan guling. Tapi sarung dan bedcovernya ditinggal begitu saja," tulisnya lagi.
Sembari merekam kasur yang sudah dikencingi itu dijemur, Bang Paijo menuliskan:
"Kalau aku ada salah mohon maaf. Tapi jika tujuannya untuk mencelakai keluargaku dengan teror mistis, Lillahitaalla aku berlindung padaMu ya Allah. jauhkan keluarga kami dari marabahaya."
Dalam video yang lain, tampak pemilik akun Bapak Paijo membakar bedcover serta kasur anak-anaknya yang dikencingi orang misterius.
"Ini seprai, bedcover, dan kasur anak-anak yang dikencingin. Saya bakar biar hilang kotorannya. Semoga Allah SWT melindungi kami sekeluarga dari pengaruh jahat."
Tak hanya itu, pemilik akun itu juga mengepel lantai semua ruangan rumahnya memakai air rendaman beras.
"Katanya gak boleh pakai kain, harus langsung diusap dengan tangan."
Berita Terkait
-
Salat Kenakan Sarung dari Sajadah, Bocil Ini Jadi Bahan Tertawaan, Perekam Auto Kena Mental Gara-gara Penjelasan Ini
-
Viral di TikTok, Video Seorang Anak Tenggelam di Curug Green Canyon Cariu
-
Video Viral Penumpang Mobil Alphard Marahi Polisi yang Jaga Jalur Mudik: Hei Goblok Kamu!
-
Geger Video Pedagang Bakso Masuk Jalan Tol, Gerobak Jalan Sendiri, Publik: Tau Aja Bapak Bakal Banyak Pemudik
-
Keterlaluan! Viral 3 Bocah Pamer Alat Vital ke Pengunjung Wanita di GOR Goentoer Dardjono Purbalingga
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Izin BPR Suliki Gunung Mas Dicabut, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji