SuaraSumbar.id - Presiden Ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri. Dia menyebutkan bahwa bulan Ramadhan telah menempa masyarakat Indonesia menjadi pribadi yang lebih kuat untuk mencapai kemenangan.
"Bulan Ramadhan, bulan penuh rahmat dan ampunan, yang telah menempa kita menjadi pribadi yang lebih kuat dan tahan menghadapi penderitaan untuk mencapai kemenangan," kata Megawati, Senin (2/5/2022).
Dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Megawati juga berharap seluruh dosa terampuni dan doa-doa terkabul setelah menjalankan ibadah puasa.
"Saya mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Semoga kita selalu mendapat rahmat dari Allah SWT. setelah menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Semoga dosa-dosa kita diampuni dan doa-doa kita selalu dikabulkan," katanya.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo menyampaikan ucapan Selamat Idul Fitri 1443 Hijriah.
"Dengan segala kerendahan hati, saya sekeluarga mengucapkan Selamat Idul Fitri 1443 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin," kata Presiden Jokowi dalam video yang ditayangkan di kanal Youtube Sekretariat Presiden pada Minggu.
"Saya juga mengucapkan Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin," ungkap Ibu Iriana.
Keduanya mengucapkan syukur karena tahun ini masyarakat dapat mudik dan berkumpul bersama keluarga di kampung halaman.
"Alhamdulillah, Lebaran tahun ini kita sudah dapat berkumpul dengan keluarga, bertemu orang tua, sanak saudara, dan kerabat di kampung halaman," tambah Presiden. (Antara)
Baca Juga: Pertemuan Prabowo dan Megawati di Teuku Umar: Tidak Ada Pembicaraan Politik
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Beredar Video Sebut Megawati Ingin Rombak Pancasila, Benarkah?
-
Jelang Idul Fitri 2022, Warga Sumbar Diminta Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Jokowi Setop Ekspor CPO, Rocky Gerung Singgung Asuhan Megawati dan Kudeta oleh Oligarki Kelapa Sawit
-
Tiktokers Kritisi Ketum PDIP yang Sindir Para Ibu Bisa Beli Baju Tapi Masih Antre Minyak Goreng, Emosi Netizen Terwakili
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan