SuaraSumbar.id - Jangan dipikir seorang perempuan yang jauh-jauh merantau ke negeri orang menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) akan meraup uang banyak, sehingga keluarganya di Tanah Air bisa semena-mena minta kiriman duit.
Bila pola pikirnya demikian, ada kalanya TKI tersebut kalut, putus asa, hingga berpikir untuk bunuh diri.
Setidaknya, hal itulah yang dirasakan seorang TKI di Taiwan bernama Intan.
Dirinya baru saja bekerja di Taiwan. Tapi, orang tuanya di kampung terus meminta dikirimkan uang.
Akhirnya, karena tak lagi sanggup berpikir jernih, ia sempat memutuskan melompat dari lantai 12 apartemen tempatnya bekerja.
Hal tersebut diketahui, setelah videonya viral di media-media sosial.
Seperti dilihat dari video yang diunggah akun Instagram @birunyarina, Sabtu (16/4/2022), Intan dan seorang temannya yang juga TKI tengah menelepon orang tuanya di kampung.
"Baru 4 bulan bekerja, dimintai terus uang oleh ortunya, TKW Taiwan ini nekad akan lompat dari lantai 12," demikian keterangan dalam video yang aslinya diunggah ke TikTok tersebut.
Dalam video itu, tampak seorang perempuan berjilbab menelepon orang tua Intan. Suara telepon itu dilantangkan sehingga terdengar jawaban-jawaban dari ayah Intan.
"Dia ini kalut pak. Dia kan ini baru bekerja 4 bulan. Gajinya itu belum seberapa pak," kata perempuan itu.
Dia meneruskan, "Jadi uang yang dia kirim kemarin itu, pinjam dari agensi."
Perempuan itu lalu memberitahukan kepada ayah Intan, "Anda ini mengerti tidak, kemarin itu Intan mau lompat dari lantai 12 apartemen."
"Saya tidak mengerti soal itu. Dia tidak menelepon," kata ayah Intan dari ujung sambungan telepon.
Jawaban tersebut tampak menyulut emosi Intan. Perempuan itu lantas mengatakan, "Lha, nomorku diblokir bapak kan."
"Kok nomor HP ku diblokir, kenapa pak?" tanya Intan.
Berita Terkait
-
Viral Jamaah Masjid Nyanyikan Lagu Indonesia Raya sebelum Salat Tarawih Berjamaah, Wakil Gubernur Jabar Buka Suara
-
Tak Malu, Bawa Mobil Tapi Orang Ini Tepergok Curi Susu Bayi di Minimarket, Ditelanjangi Massa
-
Viral Video Nyanyi Lagu Indonesia Raya Sebelum Salat Tarawih, MUI: Lecehkan Agama dan Negara
-
Saking Cinta, Suami Ini Ikhlas Pasang Spanduk di Reklame Gambar Istri yang Halu Jadi Pasangan Sehun EXO
-
Video Viral Dua Cewek Ambil Sampah di Pinggir Jalan, Publik Curiga Itu Modus Beli Narkoba
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Fenomena Sinkhole Limapuluh Kota Perlu Kajian Tim Geolistrik, Pantau Kondisi di Bawah Permukaan!
-
Dua Dugaan Penyebab Sinkhole di Sawah Limapuluh Kota versi IAGI, Dari Batu Kapur hingga Erosi Pipa
-
Pelaku Penganiaya Nenek yang Tolak Tambang Ilegal di Pasaman Ditangkap, Ini Kata Wagub Sumbar
-
Wali Kota Marah Pasar BTC Bukittinggi Bermasalah, Bulan Depan Dipagar Semua!
-
Tinggalkan Daerah Sumber Longsor Maninjau, 54 Warga Mengungsi di Pinggir Kelok 44 Agam