SuaraSumbar.id - Sebanyak 14 pasien yang terpapar Covid-19 varian Omicron sedang menjalani perawatan di RSUP M Djamil Padang. Atas kondisi itu, pihak rumah sakit pun kembali mengaktifkan tim Covid-19.
Dirut M Djamil Padang, Yusirwan mengatakan, dari 14 pasien yang positif virus Omicron, tiga dirawat di ICU dan 11 orang lainnya di kelasnya masing-masing.
"Semua pasien yang positif ini rata-rata pasien yang belum di vaksin. Terbukti bahwa orang yang vaksin akan lebih tahan di banding yang belum vaksin," katanya, Senin (7/2/2022).
Menurutnya, untuk menghadapi gelombang ke-3 varian omicron, apalagi sudah ada yang positif, RSUP M Djamil Padang kembali mengaktikan tim Covid-19.
"Masyarakat juga diminta tetap menjaga protokol kesehatan tanpa ada lagi toleransinya jika ingin menekan penyebaran varian baru ini," tuturnya.
Ketua Tim Covid, dr. Ivan mengaku akhir-akhir ini memang telah dilakukan peningkatan kewaspadaan, diantaranya dengan mengaktifkan kembali tim covid. Bagi pasien yang masuk, akan menjalani tes.
"Waspadai penularannya. Kami dari rumah sakit sudah persiapkan diri untuk penanganan kasus yang masuk," ucapnya.
Sementara itu, Direktur SDM Pendidikan dan Umum RSUP M Djamil Padang, Dovy Djanas mengatakan, pihaknya juga melakukan persiapan dengan mengaktifkan aplikasi peduli lindungi.
"Penularannya sangat luar biasa dan sangat aktif. Ditakutkan banyaknya tim yang terkonfirmasi, tentu akan menggggu pelayan," bebernya.
"Apalagi M Djamil merupakan rumah sakit rujukan. Dengan begitu kami berkoordinasi dengan pimpinan daerah dan meminta untuk memanfaatkan ruangan isolasi yang sudah disediakan," katanya lagi.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
DPRD Minta Perusahaan Sawit Bantu Warga untuk Peroleh Minyak Goreng Murah
-
Hendri Septa: Jika Kasus Covid-19 Melonjak, Pembangunan di Padang Terancam
-
Riki Ditemukan Tewas di Aliran Sungai
-
3 Pohon Tumbang Gegara Hujan dan Angin Kencang di Padang
-
Kisah Perjuangan Polisi di Daerah Terpencil Tigo Lurah Solok, Berkubang Lumpur Genjot Vaksinasi Malam Hari
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
CEK FAKTA: AS Larang Sertifikasi Halal di Indonesia, Benarkah?
-
4 Cara Sehatkan Bibir Walau Rutin Pakai Lipstik Matte, Perempuan Harus Tahu!
-
5 Lipstik Anak Muda Terbaru, Multifungsi dan Bikin Tampilan Segar
-
9 Lipstik Matte untuk Semua Warna Kulit, Teruji Tahan Lama
-
CEK FAKTA: Purbaya Naikkan Gaji Pensiunan 12 Persen dan Cair 30 Januari 2026, Benarkah?