SuaraSumbar.id - Video dua pemuda menggendong seorang ibu hamil viral di media sosial (medsos). Mereka terpaksa menggendong ibu wanita tersebut lantaran akses jalan rusak dan sedang diperbaiki, sehingga tidak bisa dilewati kendaraan roda empat.
Video berdurasi 0,23 detik tersebut di posting oleh akun Facebook Zumelia Siska pada Rabu (5/1/2022). Dalam video itu, terlihat seorang ibu hamil digendong oleh dua orang pemuda saat melewati akses jalan yang sedang dikerjakan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Covesia.com - jaringan Suara.com, peristiwa itu terjadi di Kampung Ngalau Gadang, Nagari Ngalau Gadang, Kecamatan IV Nagari Bayang Utara, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar).
Video itu telah ditonton sebanyak 1.425 netizen dan dibagikan sebanyak 9 kali plus 9 komentar. Dalam postingan video Zumelia Siska, dia menuliskan "Akibat proyek jalan di kampung ngalau gadang yang ndak kunjung usai, sehingga ibu hamil yang mau dirujuk ke painan terpaksa di gendong dari mobil 1 ke mobil 2," tulisnya, yang dikutip covesia.com, Kamis (6/1/2022).
Sampai berita ini ditayangkan, Covesia.com tengah berupaya mencari informasi dan kronologis pasti terkait video viral yang di posting Zumelia Siska.
Camat Bayang Utara, Bayu Reflizal, ketika dikonfirmasi wartawan melalui WhatsApp belum menjawab dan membalas pesan.
Berita Terkait
-
Pentingnya Asupan Kolin selama Kehamilan, Bermanfaat untuk Perkembangan Otak Janin
-
Pelaku Pengancam Wartawan di Pesisir Selatan Bakal Ditindak Tegas, Ini Kata Kapolres
-
9 Makanan Ibu Hamil, Butuh Asupan Daging hingga Kacang-kacangan
-
Tips Persiapan Perjalanan dan Naik Pesawat Bagi Ibu Hamil
-
Yuk Kenali, 5 Manfaat Jagung Untuk Ibu Hamil
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi
-
Semen Padang FC vs Bali United Berakhir 3-3, Keunggulan Cepat Kabau Sirah Buyar di Babak Kedua