SuaraSumbar.id - Sejumlah artis Indonesia lahir dari orang tua yang berbeda agama. Mereka pun sempat waktu kecil menjalani dua keyakinan tersebut dan setelah dewasa, para artis itu memilih agamanya sendiri.
Berikut daftar 3 artis Tanah Air yang hidup dengan orang tua berbeda agama, dikutip dari Hops.id - jaringan Suara.com.
1. Shandy Aulia
Shandy Aulia terlahir dari orang tua beda agama. Ayahnya memeluk agama Islam, sementara sang ibu merupakan seorang Nasrani. Sejak kecil, ibunda Claire Herbowo itu menjalani dua agama sekaligus.
“Kalau enggak salah sampai 15 tahun memulai masa remaja itu aku masih mengalami yang namanya menjalani kedua agama karena aku ingat banget aku suka nginep di rumah ibu juga, aku masih menjalani salat bahkan puasa,” kata Shandy Aulia dalam kanal YouTube-nya.
Baca Juga: Anneth dan Lyodra Artis Terbaik Indonesia di Ajang MAMA 2021
Hingga saat dewasa, Shandy Aulia memilih sendiri agama yang ia yakini. Shandy Aulia memilih agama Kristen sebagai keyakinannya hingga saat ini. Meski sempat menentang, ayah Shandy akhirnya menerima keputusan putrinya.
“Sampai di titik aku mendekati usia 17 tahun, mulai berani ngomong ke mamah ke papah bahwa inilah pilihan aku walaupun ada pertentangan, ada perbedaan pendapat. Aku jelasin ke papah itu murni dari aku, nggak ada campur tangan mamah, pungkas Shandy Aulia.
2. Alice Norin
Artis Alice Norin juga terlahir dari orang tua beda agama. Ayahnya menganut agama Kristen, sementara sang ibu merupakan seorang Muslim. Sejak kecil, Alice menjalani dua agama sekaligus. Pengakuan tersebut diceritakan Alice saat hadir sebagai bintang tamu dalam YouTube Oki Setiana Dewi.
“Kan belajar, semua belajar, ke gereja iya, belajar natalan iya, lebaran iya dulu, sebelum memantapkan ‘oke jadi mualaf’. Mama Islam, papa Kristen jadi kita dua-duanya dijalanin,” kata Alice Norin.
Baca Juga: Daftar 5 Artis Indonesia yang Beda Agama dengan Keluarga
Pada saat usianya menginjak 20 tahun, ibu dua anak itu mantap memeluk agama Islam hingga saat ini. Alice merasa mendapat banyak berkah ketika menunaikan ibadah salat.
“Aku ngerasa kok lebih banyak dapat berkah pas salat, suami pertama Muslim jadi ya memantapkan. Enggak lama dapat tawaran ikut Ketika Cinta Bertasbih,” pungkas Alice Norin.
3. Celine Evangelista
Celine Evangelista merupakan salah satu artis yang gemar mempelajari berbagai agama. Seperti beberapa waktu lalu, mantan istri Stefan William tersebut menghadiri acara pengajian oleh Ustaz Riza Muhammad. Celine mengenakan hijab untuk menghadiri acara tersebut.
Artis keturunan Italia ini merupakan artis yang menjalani dua agama sekaligus sejak kecil. Kakeknya, bernama Haji Fadeli Luran merupakan tokoh Islam di Makassar. Celine memeluk agama Katolik hingga saat ini.
“Saya dibesarkan dari dua agama berbeda, kakek aku juga salah satu pejuang muslim, salah satu pemersatu muslim di Indonesia. Jadi aku sudah biasa dari kecil, sekolah aku muslim juga, belajar Alquran juga, terus aku juga belajar soal agama Katolik, mengimani Katolik juga,” pungkas Celine Evangelista.
Berita Terkait
-
Daftar 5 Artis Indonesia Ikut Rayakan Halloween: Nikita Willy Bareng Keluarga, Valerie Thomas Kayak Vampire!
-
Daftar 5 Artis Indonesia Sukses dan Kaya Raya Tanpa Sekolah Tinggi, Ada yang Cuma Tamat SD dan SMP!
-
4 Artis Indonesia Langganan Pemeran Series Orisinal Viu, Ada Tissa Biani
-
Ortu Beda Agama, Dokter Tirta Dulu Rajin ke TPA dan Sekolah Minggu: Biar Voucher Surganya Banyak
-
Nggak Cuma Syahrini, 3 Artis Ini Juga Pernah Dituding Pakai Barang Mewah KW
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pilgub Jatim 2024: Khofifah Optimis Menang, Ingatkan Pendukung Jangan Lengah
-
Harimau Sumatera yang Tertangkap di Solok Akan Direlokasi ke Pusat Rehabilitasi di Dharmasraya
-
Aman! Daging Sapi di Pasar Ibuh Payakumbuh Bebas Rabies, Cek Fakta di Sini
-
Harimau Sumatera Tertangkap di Solok, BKSDA Sumbar: Upaya Penghalauan Telah Dilakukan
-
PDRM FC Siap Jegal Semen Padang FC di Kandang, Uji Coba Rasa Final