SuaraSumbar.id - Kasus pencabulan anak di bawah umur marak terjadi di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Selama November 2021 saja, polisi mencatat 6 kasus pencabulan dengan 8 orang tersangka.
Korban predator seks ini adalah anak-anak berumur 5 sampai belasan tahun. Mayoritas pelakunya adalah orang-orang dekat dengan korban sendiri.
Kapolresta Padang, Kombes Imran Amir mengatakan, dari enam kasus pencabulan bulan ini, pihaknya telah menetapkan 6 orang pelaku sebagai tersangka.
"Delapan tersangka sudah kami tahan. Dua tersangka di antaranya adalah anak di bawah umur dan sedang dalam pengawasan," katanya," Senin (22/11/2021).
Imran sangat menyayangkan hal itu terjadi, apalagi korban digarap oleh satu keluarga. Seperti yang terjadi di kawasan Komplek, Kelurahan Mata Air. Kemudian, ada juga pelaku berkedok guru ngaji yang mensodomi belasan muridnya.
"Hal ini terjadi karena perilaku menyimpang dari individu pelaku sendiri. Perlu kita datangkan ahli, baik ahli jiwa psikolog dan ahli lain," katanya.
"Begitu juga para orang tua perlu pengawasan ketat terhadap anaknya. Ini akan jadi pelajaran bagi kita semua agar kedepannya tidak terjadi hal yang serupa," katanya.
Sebelumnya, Polresta Padang telah mendata, bahwa tindakan pencabulan terhadap terhadap anak selama 2021. Dimana sejak Januari hingga sekarang.m pihaknya telah menerima sebanyak 85 kasus.
Dibanding tahun sebelumnya, pihak kepolisian hanya menangani 48 kasus. Kemudian diklaim penanganan kasus meningkat hingga 100 persen.
Baca Juga: Pekerja Jasa Pelaminan Gantung Diri, Duel Maut 2 Pria di Padang Gegara Musik Organ Tunggal
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kak Seto Usul Penampungan Anak Yatim Piatu Korban Banjir Bandang di Sumbar, Termasuk Aceh dan Sumut
-
24 Konflik Satwa dengan Manusia di Agam Sepanjang 2025, Kasus Harimau Sumatera hingga Beruang
-
BBM Alat Berat Langka Pasca Tanggap Darurat, Pembersihan Material Bencana di Agam Terkendala!
-
Kak Seto Sambangi Anak Penyintas Banjir di Sumbar: Mereka Perlu Perlakuan Khusus!
-
Akses Talamau Pasaman Barat Terancam Putus, Jembatan Panjang-Talu Perlu Jalan Alternatif!