SuaraSumbar.id - Cabang olahraga (Cabor) Taekwondo Sumatera Barat (Sumbar) menyumbang medali perunggu melalui Marstio Embrian Hidayatullah di Kyurogi kelas 58 kilogram putra di PON XX-2021 Papua.
Manager tim Taekwondo Sumbar, Budi Ilyas mengatakan, di hari pertama dua Taekwondoin Sumbar langsung bertanding. Mereka adalah Marstio dan Ridho Putra Hari.
Ridho kalah di babak delapan besar kelas 87 kilogram dari taekwondoin asal Jateng dengan skor mencolok.
Sementara Marstio yang menghadapi atlet tuan rumah Cristian Ronaldo Korwa mampu mendominasi dengan kemenangan telak, 41-16 namun pada pertandingan kedua yang digelar pada siang harinya menghadapi Taekwondoin asal Jambi, Farel Patra Syaifullah, Marstio gagal mempertahankan performa terbaiknya.
Baca Juga: PON Papua: Jatim Tambah Dua Medali Emas dari Panjat Tebing
Hal ini tak terlepas dari cedera di bagian kaki yang diderita sejak awal pertandingan.
Duel semifinal terpaksa dihentikan dibabak ketiga pada skor 25-20.
Dengan kekalahan ini, Marstio Embrian Hidayatullah berhak mendapatkan medali perunggu.
Budi Ilyas mengatakan, sejak awal duel Marstio menghadapi Farel berjalan sangat ketat.
Taekwondoin Sumbar sempat memimpin di awal pertandingan namun perubahan taktik di kubu lawan serta cedera diderita Marstio, memaksa tim pelatih menghentikan duel dibabak ketiga.
Baca Juga: PON Papua: Naura Sumbang Emas Bagi DKI di Sepatu Roda Marathon 42.000 Meter Putri
"Kita memutuskan untuk menarik Marstio dibabak ketiga. Upaya ini dilakukan untuk menghindari cedera yang lebih serius," kata dia
Menurut dia kans medali termasuk medali emas masih terbuka untuk Sumbar.
"Salah satunya melalui Taekwondoin putri, Delva Riski yang pada PON Jabar 2016 lalu menyabet medali emas," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Tragis! Pria Italia Giulia Manfrini Tewas Saat Berselancar di Pantai Sumatera Barat: Dadanya Tertusuk Ikan Todak
-
15 Tewas, Tragedi Tambang Emas Ilegal Ambruk di Indonesia jadi Sorotan Media Asing
-
Atlet Taekwondo Fu Ceen Umumkan Masuk Islam usai Dapat Medali Emas
-
Ibunda Afif Ngadu ke DPR Minta Keadilan Sambil Menangis: Saya Tidak Ikhlas Pelaku Penganiayaan Belum Diungkap
-
Garis Keturunan Geni Faruk Ada Jejak Marga Abbas, Masih Punya Hubungan Darah dengan Ulama Besar Sumatera Barat?
Tag
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Nabung dan Transaksi di BRImo Bisa Dapat Mobil? Cek BRImo FSTVL!
-
11 Panelis Penyusun Pertanyaan Debat Pilgub Sumbar 2024 Dijamin Independen? Ini Kata KPU Sumbar
-
Gunung Marapi Mengancam, Puluhan TPS di Agam dan Tanah Datar Direlokasi
-
Banjir Bandang Terjang Sijunjung, Ratusan KK Terdampak, 1 Rumah Hancur Rata dengan Tanah
-
Heboh! UAS Dukung Paslon No 3 di Pilkada Bukittinggi 2024