SuaraSumbar.id - Kereta Api (KA) Sibinuang menghantam satu unit mobil plat merah jenis Kijang Pickup, Selasa (14/9/2021).
Kecelakaan KA dengan mobil ini terjadi di kawasan Jalan Hamka, tepatnya di depan gerbang Lanud Sutan Syahril, Kelurahan Parupuk Tabing Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Meski tak ada korban jiwa, kecelakaan itu menyebabkan mobil BA 8014 AB remuk alias mengalami rusak parah. Sedangan sopirnya mengalami luka-luka.
Kapolsek Koto Tangah AKP Afrino membenarkan kejadian itu. Menurutnya, tabrakan itu terjadi sekitar pukul 14.25 WIB. Pengemudi mobil bernama Andi Yudan (58) mengalami luka-luka dan penanganan medis.
"Tidak ada korban jiwa. Namun pengemudi dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapat perawatan," katanya, Selasa (14/8/2020).
Afrino mengungkapkan, kejadiannya pada saat mobil datang dari arah komplek TNI AU Lanud Sutan Syahril menuju Jalan Hamka. Sewaktu melintasi rel kereta api, tiba - tiba datang kereta Api Sibinuang dari Arah Padang menuju Pariaman.
"Kereta api langsung menabrak mobil dan mengakibtkan mobil bersama dengan korban terseret ke pinggir rel kereta api," katanya.
Melihat kejadian itu, kata dia, salah seorang warga langsung menghubungi pihak Polsek Koto Tangah. Sekitar pukul 14.30 WIB pihak kepolisian menuju lokasi untuk memberikan pertolongan.
"Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Hermina untuk memperoleh tindakan medis. Sementara mobil mengalami rusak berat dibagian belakang dan belakang," tuturnya.
Baca Juga: Diklaim Ramah Lingkungan, Pemprov Sumbar Jajaki Teknologi Hydrodrive Untuk Olah Sampah
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
Bebek dan Angsa Dimangsa Harimau Sumatera, Warga Agam Ketar-ketir!
-
Galaxy Z Fold7 Wujudkan Semangat Pahlawan Masa Kini
-
Diakui Dunia: BRI Raih Penghargaan dari Asia Sustainability Reporting Awards 2025
-
Lebih dari Sekadar CSR, BRI Kumpulkan 4 Ton Lebih Sampah Plastik Lewat RVM Inovatif
-
Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Raya Padang Stabil, Mendag RI Tinjau Jelang Nataru!