SuaraSumbar.id - Seorang Mantan pegawai honorer Satpol Padang Pariaman diringkus jajaran Polres Agam, Sumatera Barat (Sumbar). Pria berinisial EP (30) itu diduga mencuri barang dalam jok sepeda motor yang sedang terparkir di halaman minimarket Mayang Taurai di Jalan Sukarno Hatta, Kecamatan Lubuk Basung, Agam pada Selasa (8/6/2021).
Informasinya, polisi melacak keberadaan EP karena aksinya mencuri terekam kamera pengawas atau CCTV. Hal itu dinyatakan Kapolres Agam AKBP Dwi Nur Setiawan, Jumat (11/6/2021).
Dari penangkapan EP, kata AKBP Dwi Nur, petugas mengamankan sepeda motor merek Honda Beat BM 4184 LL, Honda Vario BA 3614 TS beserta dan tunai Rp 110 ribu.
"Tersangka mengambil barang di dalam jok sepeda motor korban. Pengakuannya barang itu untuk keperluan sehari-hari," katanya.
Dari hasil penyelidikan, tersangka EP ternyata sudah beraksi di 12 tempat kejadian perkara dan semuanya berada di wilayah hukum Polres Agam.
Pada September 2020, tersangka berhasil mengambil dompet berisikan uang Rp1,5 juta yang terletak di dalam sepeda motor merek Yamaha Mio yang sedang parkir di depan SDN 05 Simpang Tigo Kecamatan Lubuk Basung.
Sedangkan pada Februari 2021 tersangka berhasil mencuri satu unit telepon genggam merk Oppo A12 dari dalam kantong sepeda motor yang parkir di depan kedai depan SMPN 3 Lubuk Basung.
"EP menjual telpon genggam tersebut seharga Rp 1,1 juta," katanya.
Sementara pada Maret 2021, tersangka melakukan pencurian dompet berisikan uang tunai Rp 1,2 juta di SDLB Lubukbasung, mencuri satu buah helm di parkir SDLB Lubuk Basung dan sejumlah aksi pencurian helm lainnya.
Baca Juga: Kawasan Dekat Kantor Walkot Jaksel Rawan Maling, Korban: 8 Kali Motor Hilang Dicuri
Saat ini, EP meringkuk di sel tahanan Polres Agam. Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 363 Jo Pasal 362 KUHP dengan ancaman maksimal tujuh tahun penjara. (Antara)
Berita Terkait
-
Terekam CCTV, Maling Gasak Motor di Rumah Dekat Kantor Wali Kota Jakarta Selatan
-
Maling di Pos Rumah Dinas Kemenag Sumbar, 2 Pria Ditembak Polisi
-
Begini Hasil Pembahasan Komnas KIPI Soal Kasus Guru Honor Tewas Usai Divaksin Covid-19
-
Pegawai Honorer di Meranti Bertambah Ratusan Orang, BKD Klaim Tidak Ada Data Fiktif
-
Balai Kota Bogor Mau Digeruduk Simpatisan HRS, Ini Yang Akan Dilakukan Satpol PP
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!