Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Jum'at, 21 Mei 2021 | 09:23 WIB
Ilustrasi penangkapan. (Shutterstock)

SuaraSumbar.id - Polisi meringkus 3 orang pria yang diduga membobol Pos Kesehatan Nagari (Poskesri) Rumbai yang dijadikan rumah bidan desa di Kecamatan Lubuk Tarok, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat.

Hal itu dibenarkan Kasat Reskrim Polres Sijunjung AKP Abdul Kadir Jailani. Menurutnya, para pelaku diciduk Rabu (19/5/2021) malam di dua lokasi berbeda, yakni di Riau dan wilayah Sumbar.

Masing-masing pelaku berinisial D (34), warga Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi, Riau. Kemudian F (26), warga Pasir Penyu Air Molek, Indra Giri Hulu, Riau dan BEP (21), warga Kecamatan Lubuk Tarok, Sijunjung.

"Tiga pelaku itu yang pertama penadah dan dua orang lainnya pelaku pencurian," katanya kepada Covesia.com - jaringan Suara.com, Kamis (20/5/2021).

Baca Juga: Mentawai Diguncang Gempa 5,7 SR, Getaran Sampai ke Bukittinggi hingga Solok

Penangkapan ketiga tersangka ini berdasarkan laporan polisi nomor: LP/ 08 / V /2021/SPKT SEK LUTA/ Res Sjj/ Sumbar, tanggal 18 Mei 2021 tentang tindak pidana pencurian dengan pemberatan l, dan laporan polisi nomor: LP/ 09/ V/2021/ SPKT Sek Luta/ Res Sjj/ Sumbar, tanggal 19 Mei 2021 tentang tindak pidana pencurian dengan pemberatan.

“Pelaku sudah diamankan di Mapolres Sijunjung beserta barang bukti hasil curian," katanya.

Dari tangan pelaku, polisi menyita barang bukti berupa 4 unit HP dan satu unit laptop.

Load More