SuaraSumbar.id - Ikatan Pemuda Tarbiyah Islamiyah (IPTI) Sumbar menggelar Musyawarah Wilayah (Muswil) di Gedung Tarbiyah, Jalan Pramuka, Kota Padang, Sabtu (3/4). Muswil ini hadir untuk meningkatkan spirit menggelorakan nilai-nilai ketarbiyahan.
Ketua IPTI Sumbar, Muhammad Arif mengatakan, Muswil dihelat untuk membangkitakan kembali semangat bertarbiyah di kalangan pemuda Tarbiyah, dan warga Tarbiyah pada umumnya.
"Bertarbiyah bukan sekadar berorganisasi, dan bukan sekadar bersekolah di MTI-MTI. Tapi kembali kita ke pangkal kaji. Apa peradaban yang mesti kita bentuk dan gaungkan melalui nilai-nilai ketarbiyahan yang kita miliki dan jiwai," katanya dalam rilis yang diterima Suara.com.
Muswil IPTI Sumbar di awal April 2021 ini mengusung tema "Mewujudkan Spirit Pemuda Tarbiyah Islamiyah yang Bertanggung Jawab, Mempunyai Rasa Memiliki, serta Mampu Mengembangkan Nilai-Nilai Ketarbiyahan".
Sementara itu, mewakili Ketua Umum PD Tarbiyah-Perti Sumbar, Prof. Sufyarma Marsidin, Sekretaris Umum Tarbiyah-Perti Sumbar Buya Abdul Qadir Harahap mengingatkan, agar pemuda Tarbiyah ke depan, kembali menegaskan eksistensi di tengah masyarakat.
"Kita ini besar. Organisasi ini organisasi besar. Sudah saatnya kita, terutama pemuda Tarbiyah, menegaskan kembali eksistensi bukan saja di nasional dan provinsi, tapi hingga kabupaten/kota," katanya didampingi Ketua DPW Perwati-Wanita Perti, Jumaiyah.
Agenda Muswil sendiri dibuka secara resmi oleh Ketua Umum PB IPTI Dr. Muhammad Guntur, yang hadir secara virtual, dan diikuti oleh jajaran pengurus serta anggota IPTI tingkat provinsi dan kabupaten/kota di Sumbar. Sementara itu, anggota dan pengurus mahasiswa Ikatan Mahasiswa Tarbiyah Islamiyah (IMTI), bertindak selaku panitia kegiatan.
Berita Terkait
-
Jelang Ramadan, Ribuan Ustaz dan Garin Kota Padang Bakal Divaksin
-
Viral Remaja Aniaya Primata Langka, BKSDA Sumbar & Polisi Buru Pelaku
-
Rumah Dua Tokoh Adat di Agam Diteror Bom Molotov, Ruang Tamu Terbakar
-
BKSDA Sumbar Ungkap 2 Daerah yang Dicurigai Lokasi Penyiksaan Hewan Langka
-
Heboh Video Siswa SMA di Sumbar Desak Pemerintah Bebaskan Habib Rizieq
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan
-
7 Lipstik Terbaik Usia 50-an, Rahasia Bibir Tetap Lembap dan Tampak Muda!