SuaraSumbar.id - Vicky Prasetyo dengan Kalina Oktarani disebut-sebut nikah siri atau sah secara agama. Kehebohan itu muncul karena saat akad nikah berlangsung keduanya tak menunjukkan buku nikah.
Hanya saja, Vicky tak memberikan jawaban terang terhadap kabar pernikahannya dengan mantan istri Deddy Corbuzier tersebut.
"Ya kita sih yang penting pernikahannya sudah sah," kata Vicky Prasetyo di Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (16/3/2021).
Hanya saja, kata Vicky, masih ada beberapa hal yang harus diurus bersama pihak Kantor Urusan Agama (KUA) terkait dan pengadilan.
Baca Juga: Rumah Denise Chariesta Kebakaran, Pernikahan Olla Ramlan Kembali Disorot
"Cuma ntar dalam proses dalam waktu dekat inilah kita ada komunikasi sama KUA dan pengadilan," ungkapnya.
Alih-alih memberikan penjelasan tentang buku nikah, Vicky Prastyo justru membahas soal kesuksesan acara pernikahannya yang digelar pada Sabtu, (13/3/2021) malam.
Dia bersyukur akad sekaligus resepsi pernikahannya berjalan lancar mesti masih ada kekurangan.
"Semuanya berjalan dengan baik, semua berjalan dengan baik. Ya hal-hal namanya acara ada lebih ada kurang biasa aja gitu sih. Lebih dan kurangnya namanya acara," tuturnya.
Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani telah resmi menjadi suami istri. Mereka melangsungkan akad nikah di The Lodge Jagorawi, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (13/3/2021) sore.
Baca Juga: Tak Ada Buku Nikah, Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani Nikah Siri?
Vicky Prasetyo memberikan maskawin uang sesuai dengan tanggal nikahnya yakni Rp 130.321. Lalu ada juga seperangkat alat salat dan sebuah cincin.
Seperti diketahui, Kalina Oktarani sebelumnya mengumumkan batal menikah dengan Vicky Prasetyo. Informasi ini diungkap janda satu anak itu dua hari sebelum pernikahannya diselenggarakan.
Namun pihak penyelenggara pernikahan Vicky dan Kalina memastikan pernikahan mereka bukan batal, melainkan ditunda hingga bulan Maret.
Penundaan terjadi karena ayah kandung Kalina Oktatani belum juga menandatangani surat wali nikah untuk putrinya. (Suara.com)
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Janji Santuni Janda-Janda, Kalina Oktarani Tersinggung?
-
Tetap Tutup Mulut, Rizky Febian Enggan Ungkap Alasan Belum Nikah Resmi
-
Rizky Febian Tetap Ogah Ungkap Kendala untuk Nikah Resmi, Kira-Kira Apa ya?
-
Pakai Buku Nikah Bodong, Rizky Febian Salahkan WO yang Urus Pernikahan
-
Rizky Febian Akhirnya Akui Baru Nikah Siri dengan Mahalini
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kompolnas Desak Polda Sumbar Ungkap Motif Polisi Tembak Mati Polisi di Polres Solok Selatan
-
Kapolda Sumbar Lepas Jenazah Kasat Reskrim Polres Solok Selatan ke Makassar: Permintaan Ibunya Dimakamkan di Kampung!
-
AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Bakal Dipecat, Kapolda Sumbar: Segera Proses PTDH!
-
Sadis! Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Ditembak Jarak Dekat 2 Kali, Kapolda Sumbar: Tidak Manusiawi!
-
Semringah Nelayan di Ranah Minang, Melaut Bebas Cemas Berkat BPJS Ketenagakerjaan