SuaraSumbar.id - Tahun ini, Pemerintah Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar) bakal merenovasi dan membenahi Museum Buya Hamka yang terletak di kawasan Danau Maninjau, Nagari Sungai Batang, Kecamatan Tanjung Raya.
"Pembenahan dari segi sarana prasarana bangunan, koleksi, interior dan fasilitas lain. Agar bisa menarik banyak pengunjung," kata Kepala Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agam, Jupri, seperti dikutip dari Klikpositif.com - jaringan Suara.com, Kamis (8/1/20210).
Menurut Jupri, Museum Buya Hamka saat ini memang sudah cukup baik. Namun, tetap perlu ditingkatkan lagi, khususnya dari segi koleksi, penyajian informasi maupun interiornya.
Dia menilai, sebuah museum harus bisa mengubah persepsi masyarakat yang kebanyakan menyebut museum membosankan dan kaku. Padahal, museum miliki peran penting dan strategis untuk mengedukasi masyarakat sekaligus memiliki potensi menjadi tempat wisata edukasi.
"Kita harus pikirkan inovasi-inovasi yang lebih menarik lagi," tuturnya.
Dalam membenahi museum ini, pihaknya akan menyerahkan sepenuhnya kepada tim ahli museum yang bekerjasama dengan AMIDA Provinsi Sumbar.
Selain itu, pihaknya sedang mempersiapkan program Museum Masuk Sekolah yang bertujuan untuk meningkatkan rasa cinta bagi pelajar untuk mencintai museum.
Berita Terkait
-
36.920 Vaksin Sinovac untuk Sumbar Tiba di Padang
-
2 Lagi Pasien Covid-19 Sumbar Meninggal Dunia, Totalnya 531 Orang
-
Buruan Daftar Bintang Suara, Warga Sumbar Jangan Sampai Ketinggalan
-
Eks Pengurus Buru Pemesan Karangan Bunga 'Selamat FPI Bubar' di Sumbar
-
Kuota Vaksin Covid-19 Sumbar 39.920, Gubernur: Hari Ini atau Besok Sampai
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Izin BPR Suliki Gunung Mas Dicabut, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah
-
Ribuan Warga Agam Masih Mengungsi, Dampak Banjir Bandang dan Longsor Belum Tuntas!
-
CEK FAKTA: Tautan Pendaftaran CPNS Dinas Perhubungan 2026 Viral di Medsos, Benarkah Resmi Dibuka?
-
Kondisi Nenek Saudah Penolak Tambang di Pasaman yang Dianiaya, Masih Dirawat di RS
-
Kekayaan Yaqut Cholil Qoumas, Menag Era Jokowi Resmi Tersangka Korupsi Kuota Haji