SuaraSumbar.id - Genap sepekan lamanya Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab meringkuk di rumah tahanan Polda Metro Jaya usai ditetapkan sebagai tersangka kasus kerumunan massa terkait acara pernikahan putrinya, Najwa Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat.
Selama di dalam penjara, Rizieq mengajak para tahanan untuk belajar agama. Hal itu dibenarkan Sekretaris Bantuan Hukum DPP FPI Aziz Yanuar.
Menurutnya, Habib Rizieq tetap berdakwah mesti berada di dalam tahanan."Ya infonya demikian, beliau tetap berdakwah (kepada penghuni tahanan lain)," kata Aziz saat dihubungi Suara.com, Minggu (20/12/2020).
Aziz juga memastikan selama mendekam di tahanan sejak Minggu (13/12) lalu, kondisi Rizieq dalam keadaan sehat. Imam besar FPI itu juga disebutnya tetap rutin melaksanakan puasa.
Baca Juga: Sepekan Dipenjara, Habib Rizieq Ternyata Sibuk Garap Tesis
Bahkan, Aziz menyebut Rizieq Shihab saat ini juga tengah menyelesaikan sebuah tesis. Namun Aziz mengaku tidak mengetahui pasti tesis apa yang tengah dikerjakan oleh Rizieq.
"Iya sedang menyelesaikan tesisnya, tapi saya tidak tahu jelas soal apa," katanya.
Penyidik Subdit I Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya sebelumnya resmi menahan Rizieq selama 20 hari sejak Minggu (13/12) lalu. Rizieq ditahan usai diperiksa selama 13 jam sebagai tersangka dalam kasus dugaan pelangggaran protokol kesehatan dalam acara pernikahan putrinya, Syarifah Najwa Shihab.
Dalam kasus ini Rizieq dipersangkakan dengan Pasal 216 dan Pasal 160 KUHP tentang Penghasutan untuk Melakukan Kekerasan dan Tidak Menuruti Ketentuan Undang-Undang. Dia terancam hukuman maksimal enam tahun penjara.
Baca Juga: Foto Peristiwa Pilihan Pekan Ketiga Desember 2020
Berita Terkait
-
FPI Tegaskan Tidak Ada Agenda Politik dalam Pertemuan Habib Rizieq dengan Wamenaker Noel
-
Usai Bertemu Habib Rizieq Shihab, Wamenaker Noel Jadi Ragu dengan Narasi yang Menuding FPI Radikal
-
Wamenaker Noel Sowan ke Markas FPI, Habib Rizieq Minta Tekan Angka Pengangguran
-
Diam-Diam Pernah Menghina Habib Rizieq, Klinik Dokter Richard Lee Hampir Dibakar
-
Sambangi Habib Rizieq, Utusan Khusus Raffi Ahmad Bahas Ini
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Link Resmi Saldo Gratis DANA Kaget, Masih Aktif hingga Siang ini, Buruan Klaim!
-
Kejutan Saldo Gratis DANA Kaget, Sabtu 19 April 2025: Siapa Cepat Dapat Cuan!
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya