SuaraSumbar.id - Rencana Arema FC untuk menggelar laga uji coba di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, tampaknya masih harus tertunda.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, mengungkapkan bahwa sulitnya mencari lawan tanding menjadi kendala utama yang membuat rencana uji coba tersebut belum bisa direalisasikan hingga saat ini.
Selain untuk mengukur kekuatan tim, uji coba tersebut rencananya digelar untuk melihat kondisi lapangan Stadion Soepriadi yang baru saja selesai direnovasi.
Arema FC dijadwalkan menjamu Malut United di stadion yang sama pada laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2024/2025, Sabtu (19/10/2024) mendatang.
Baca Juga:Sebelum Dipecat, Hendri Susilo Salahkan Pemain saat Semen Padang FC Dikalahkan Malut United
Joel Cornelli mengaku sebenarnya ingin memanfaatkan jeda FIFA Matchday yang ada untuk menguji kondisi terbaru rumput Stadion Soepriadi. Sayangnya, mencari lawan uji coba di tengah jadwal kompetisi yang padat menjadi tantangan tersendiri.
“Idenya memang demikian, kami ingin pergi ke sana, melihat bagaimana stadion yang baru, mencoba apakah bagus atau tidak rumputnya, meskipun saya sudah melihat video-nya sangat bagus. Kami ingin beradaptasi dengan lapangan,” kata Joel Cornelli saat diwawancarai.
Namun, hingga saat ini Joel menyebut belum menemukan lawan tanding yang bisa diajak untuk menggelar uji coba di Stadion Soepriadi.
“Laga uji coba itu masih belum terkonfirmasi kapan, karena kami harus mencari lawan dulu, dan sangat sulit menemukan lawan beruji coba,” tambah pelatih asal Brasil tersebut.
Apabila rencana uji coba di Blitar tidak kunjung terealisasi, Joel telah menyiapkan alternatif lain, yaitu menggelar internal game antarpemain Arema FC di tempat latihan mereka saat ini. Menurutnya, langkah ini diambil agar taktik dan strategi tim tetap bisa terasah meskipun tanpa lawan tanding.
Baca Juga:Kalah 4 Kali Secara Beruntun, Semen Padang FC Pecat Hendri Susilo
“Jika tidak bisa uji coba di Blitar, mungkin kami akan menggelar uji coba di sini, atau bisa juga berlatih antar tim kami sendiri secara normal,” jelas Joel.