SuaraSumbar.id - Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Gerindra resmi mengusung Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, bersama Vasco Ruseimy sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada Sumatera Barat 2024.
Surat rekomendasi untuk kedua pasangan tersebut telah dikeluarkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS pada tanggal 4 Juli 2024 dan DPP Gerindra pada tanggal 11 Juli 2024.
Meskipun surat rekomendasi telah beredar, Gubernur Mahyeldi mengungkapkan bahwa ia belum menerima surat tersebut secara tertulis.
"Sampai sekarang secara tertulis saya belum dapatkan itu, barangkali yang beredar di media," ujar Mahyeldi saat diwawancarai pada Rabu (17/7/2024).
Baca Juga:Alasan Gubernur Sumbar Dukung Pemekaran Kabupaten Agam: Demi Pelayanan Maksimal
Ditanya mengenai komunikasinya dengan Vasco Ruseimy, Mahyeldi menyatakan bahwa ia berkomunikasi dengan berbagai tokoh di Sumatera Barat.
"Apa lagi bicara Sumbar, maka saya berkomunikasi dengan tokoh-tokoh Sumbar, kemudian bicara dengan ketua-ketua partai di Sumbar, termasuk Pak Mulyadi, Khairunnas, Pak Andre, dan lainnya," lanjutnya.
Mahyeldi menekankan bahwa komunikasi ini adalah bagian dari upaya untuk menyinergikan dan membangun Sumatera Barat lebih lanjut.
Terkait kemungkinan perubahan pasangan dengan Vasco, Mahyeldi mengatakan bahwa keputusan akhir ada di tangan DPP PKS dan Gerindra.
Kedua partai ini nampaknya tetap solid dalam mendukung duet Mahyeldi-Vasco menjelang pemilihan gubernur mendatang.
Baca Juga:MUI Sebut Besarnya Potensi Zakat Youtuber, Gubernur Sumbar: Kami Tunggu Pedomannya!
Kontributor : Rizky Islam