Sumbar Tak Punya Hubungan Dagang dengan Israel, Ini Penjelasan BPS

Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) tidak memiliki hubungan dagang langsung dengan pemerintah Israel.

Riki Chandra
Selasa, 02 April 2024 | 12:05 WIB
Sumbar Tak Punya Hubungan Dagang dengan Israel, Ini Penjelasan BPS
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumbar, Sugeng Arianto. [Dok.Antara]

SuaraSumbar.id - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) tidak memiliki hubungan dagang langsung dengan pemerintah Israel. Hal itu ditegaskan oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumbar, Sugeng Arianto.

"Dari data yang kami miliki, hubungan dagang (Pemprov Sumbar) dengan Israel tidak ada," katanya, dikutip dari Antara, Selasa (2/4/2024).

Meski begitu, BPS tidak menampik bisa saja ada barang atau komoditas tertentu yang diimpor atau dieskpor dari dan ke Israel melalui daerah lain. Namun, digunakan di Provinsi Sumbar.

"Bisa saja masuk dari tempat lain, kemudian disalurkan kembali ke Sumbar. Akan tetapi, yang jelas pintu masuknya bukan dari Sumatera Barat," ujarnya.

Oleh karena itu, merujuk data perdagangan pada tahun 2023 hingga 2024, Sugeng memastikan tidak ada hubungan perdagangan langsung antara Pemerintah Provinsi Sumbar dan Israel.

Sementara itu, pakar sekaligus akademikus dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Andalas Virtuous Setyaka mengkritisi masih ada jalinan hubungan kerja sama yang terbangun antara Indonesia dan Israel, misalnya di sektor perdagangan.

Meskipun itu bersifat bisnis dan bukan antarkedua negara, menurut dia, seharusnya hal itu dicegah apabila Indonesia menunjukkan sikap yang tegas.

"Selain menggalang kekuatan kolektif banyak negara di tingkat internasional, Indonesia juga harus benar-benar memutus semua hubungan dengan Israel," tegas dia.

Menurut dia, cukup ironis ketika Indonesia selalu menyuarakan kemerdekaan Palestina dari jajahan Zionis Israel. Namun, di sisi lain hubungan perdagangan masih terus berlangsung.

"Walaupun itu bersifat business to business, bukan government to government, faktanya masih diizinkan Pemerintah," ujarnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini