Doa Sebelum Membaca Alquran: Mengawali Pembacaan dengan Perlindungan dan Rahmat Allah

Umat Muslim dianjurkan untuk tidak hanya membaca tapi juga memahami setiap makna dari ayat-ayat Alquran.

Chandra Iswinarno
Kamis, 14 Maret 2024 | 19:09 WIB
Doa Sebelum Membaca Alquran: Mengawali Pembacaan dengan Perlindungan dan Rahmat Allah
Ilustrasi Alquran al-Karim.[Pixabay.com]

SuaraSumbar.id - Alquran, sebagai kitab suci umat Islam, mengandung petunjuk hidup yang tidak hanya berkaitan dengan kehidupan dunia tetapi juga akhirat.

Umat Muslim dianjurkan untuk tidak hanya membaca tapi juga memahami setiap makna dari ayat-ayat Alquran.

Sebelum memulai pembacaan Alquran, ada beberapa doa yang diajarkan untuk dibaca sebagai cara memohon perlindungan dan berkah dari Allah SWT.

Doa Sebelum Membaca Alquran Sesuai Sunnah:

Baca Juga:Amalan Doa untuk Mengatasi Kesulitan Tidur atau Insomnia

Salah satu doa yang diajarkan sebelum memulai pembacaan Alquran adalah untuk berlindung dari godaan syaitan yang terkutuk. Doa ini bersumber dari hadits shahih dan merupakan salah satu doa yang diajarkan oleh para ustadz kepada umat Islam.

أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ

Audzubillahi minasyaitan nirrajim.

Artinya: "Aku berlindung kepada Allah dari godaan syaitan yang terkutuk."

Doa Sebelum Membaca Alquran dan Artinya

Baca Juga:Doa Setelah Mendapat Mimpi Baik dan Sebelum Tidur

Selain doa untuk berlindung dari syaitan, terdapat doa lain yang dapat dibaca sebelum membaca Alquran. Doa ini memohon kepada Allah SWT untuk membuka hikmah, menurunkan rahmat-Nya, dan mengingatkan kepada pembaca tentang apa saja yang mungkin telah dilupakan.

اَللّٰهُمَّ افْتَحْ عَلَىَّ حِكْمَتَكَ وَانْشُرْ عَلَىَّ رَحْمَتَكَ وَذَكِّرْنِىْ مَانَسِيْتُ يَاذَاالْجَلاَلِ وَاْلاِكْرَامِ

Allohummaftah ‘alayya hikmataka wansyur ‘alayya rohmataka wa dzakkirnii maanasiitu yaa dzal jalaali wal ikhroomi.

Artinya: "Ya Allah bukakanlah hikmahMu padaku, bentangkanlah rahmatMu padaku dan ingatkanlah aku terhadap apa yang aku lupa, wahai dzat yang memiliki keagungan dan kemuliaan."

Kontributor : Rizky Islam

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini