Gempa Bumi 5,7 Magnitudo Guncang Sumatera Barat, Getaran Terasa di Padang hingga Bukittinggi

Gempa bumi mengguncang wilayah Sumatera Barat (Sumbar), Senin (5/2/2024). Getaran yang cukup dirasakan oleh masyarakat Kota Padang hingga ke Bukittinggi.

Riki Chandra
Senin, 05 Februari 2024 | 08:40 WIB
Gempa Bumi 5,7 Magnitudo Guncang Sumatera Barat, Getaran Terasa di Padang hingga Bukittinggi
Gempa bumi terjadi di Sumatera Barat. [Dok.BMKG Padang Panjang]

SuaraSumbar.id - Gempa bumi mengguncang wilayah Sumatera Barat (Sumbar), Senin (5/2/2024). Getaran yang cukup dirasakan oleh masyarakat Kota Padang hingga ke Bukittinggi.

Berdasarkan informasi dari BMKG, gempa bumi terjadi pukul 07.52 WIB dengan kekuatan 5,7 magnitudo. Pusat gempa berada pada 2.14 LS, 100.41 BT dengan kedalaman 16 kilometer.

Pusat gempa terdekat berada di Pesisir Selatan dengan jarak 89 Km Barat Daya. Kemudian, 91 Km Tenggara Tuapejat Mentawai, 92 Km Barat Laut Muko-muko Bengkulu, 134 Km Barat Daya Kota Padang.

"Gempa ini tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.

Baca Juga:Desa Sondregeasi Sukses Dorong Ekonomi Warga dengan Manfaatkan BRImo, AgenBRILink, dan QRIS

Tak hanya di Pesisir Selatan, getaran gempa terasa oleh masyarakat di Kota Padang hingga Bukittinggi.

"Bukittinggi terasa," kata Iwan, salah seoranga jurnalis di grup BMKG.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada penjelasan resmi dari BMKG terkait dampak gempa bumi tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

lifestyle | 13:50 WIB
Tampilkan lebih banyak