Doa Nabi Musa dan Nabi Muhammad saat Kesulitan: Dapat Permudah Urusan

Nabi Musa AS membaca doa ini saat menghadapi Firaun, memohon ketenangan hati, kemudahan dalam urusan, dan kelancaran berbicara.

Chandra Iswinarno
Kamis, 07 Desember 2023 | 19:11 WIB
Doa Nabi Musa dan Nabi Muhammad saat Kesulitan: Dapat Permudah Urusan
Ilustrasi kesulitan (unsplash.com/JESHOOTS.COM)

SuaraSumbar.id - Islam menekankan pentingnya memohon pertolongan kepada Allah SWT dalam segala hal, termasuk dalam menghadapi kesulitan.

Sebagai contoh, Nabi Musa AS memanjatkan doa khusus kepada Allah SWT untuk memudahkan urusannya, seperti yang tercatat dalam surah Thaha ayat 25-28.

Doa tersebut berbunyi:

رَبِّ ا شْرَحْ لِيْ صَدْرِ وَيَسِّرْلِيْ أَمْرِيْ وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِيْ يَفْقَهُوْ قَوْلِيْ

Baca Juga:Doa Makan dalam Islam: Mengingat Allah SWT Sebelum Menikmati Makanan

Rabbisyrahli shadri wayassyirli amri wahlul uqdatam mil-lisani yafqahu qauli

Artinya: "Ya Tuhan, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah segala urusanku, dan lepaskanlah kekakuan lidahku, agar mereka mengerti perkataanku."

Nabi Musa AS membaca doa ini saat menghadapi Firaun, memohon ketenangan hati, kemudahan dalam urusan, dan kelancaran berbicara.

Doa ini cocok dibacakan saat menghadapi ujian, musibah, atau tantangan lain.

Muslim juga dianjurkan membaca doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, seperti yang diriwayatkan oleh Anas bin Malik:

Baca Juga:Doa dan Amalan Sunnah Sebelum serta Sesudah Tidur: Praktik Syukur dan Kesucian Diri

اللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً

Allahumma laa sahla illa maa ja'altahu sahlaa, wa anta taj'alul hazna idza syi'ta sahlaa

Artinya: "Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali yang Engkau buat mudah. Dan Engkau menjadikan kesedihan (kesulitan), jika Engkau kehendaki pasti akan menjadi mudah."

Selain itu, ada pula doa dimudahkan segala urusan pekerjaan dari Kitab Syawariqul Anwar, yang berisi permohonan agar dipermudah dalam segala hal, baik dalam perjalanan maupun kebutuhan sehari-hari, serta memohon perlindungan dari Allah SWT dari segala kesulitan dan penyakit.

Amalan membaca doa ini tidak hanya memperkuat keimanan tetapi juga mengingatkan bahwa dalam setiap langkah dan tantangan, Allah SWT selalu ada untuk membantu dan memberikan petunjuk.

Doa ini juga mengingatkan umat Islam untuk senantiasa bergantung kepada Allah SWT dalam segala hal.

Kontributor : Rizky Islam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak