Olla Ramlan Klarifikasi Gosip Buka Hijab, Alasan dan Jawaban yang Mengejutka

Olla Ramlan memberikan penjelasan terkait gosip tak sedap yang menyebut bahwa dirinya akan membuka hijab.

Chandra Iswinarno
Sabtu, 14 Oktober 2023 | 18:06 WIB
Olla Ramlan Klarifikasi Gosip Buka Hijab, Alasan dan Jawaban yang Mengejutka
Potret Terbaru Olla Ramlan. (Instagram/@ollaramlan)

SuaraSumbar.id - Olla Ramlan memberikan penjelasan terkait gosip tak sedap yang menyebut bahwa dirinya akan membuka hijab.

Gosip ini muncul setelah pernyataannya dalam sebuah podcast bersama Venna Melinda beberapa waktu lalu.

Isu mengenai Olla Ramlan membuka hijab mencuat karena penampilannya dalam sebuah pesta dianggap sedikit terbuka, terlihat dengan helaian rambutnya yang terurai ke belakang.

Namun menurut Olla, gosip ini tidak hanya muncul karena itu, melainkan juga karena pernyataannya dalam podcast tersebut.

Baca Juga:Olla Ramlan Buka-bukaan soal Rencana Lepas Hijab: Manusia Tidak Pernah Tahu

Dalam podcast tersebut, Olla ditanya apakah akan istiqomah mengenakan hijab, dan ia memberikan jawaban yang ambigu.

"Manusia enggak pernah tahu," jawab Olla saat menjadi bintang tamu dalam acara yang dipandu oleh Irfan Hakim dan Raffi Ahmad, dikutip hari Sabtu (14/10/2023).

Olla Ramlan di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023). [Suara.com/Tiara]
Olla Ramlan di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023). [Suara.com/Tiara]

Olla menjelaskan bahwa ia tidak ingin memberikan jawaban yang sembrono karena takut jawabannya tidak sesuai dengan apa yang akan terjadi di masa depan.

"Enggak mau takabur," ucapnya.

Ketika Irfan Hakim menanyakan apakah niatan itu ada saat ini, Olla menjawab bahwa ia tidak tahu. Terkait dengan komentar netizen yang menuduhnya membuka hijab, Olla tidak terlalu ambil pusing dan mengatakan, "Biarkan saja."

Baca Juga:Duet Bareng Alan Walker, Raffi Ahmad-Nagita Slavina Dapat Julukan 'Pasangan Cuan'

Dalam podcast bersama Venna Melinda, Olla juga mengungkapkan alasan mengapa ia mempertimbangkan untuk membuka hijab.

Salah satu alasan yang ia sebut adalah faktor ekonomi. Ia menyebut bahwa terkadang ada momen di mana penghasilannya tidak sebanyak dulu, dan ia tidak berani mengatakan bahwa ia akan istiqomah selamanya.

Olla juga mengisyaratkan bahwa ia mungkin akan membuka hijab untuk memperoleh rezeki lebih ketimbang menjadi simpanan atau pelakor. Ia memiliki banyak tanggungan, termasuk anak-anak, rumah, mobil, dan para stafnya.

"Aku nggak tau apakah aku harus tiba-tiba buka, atau apa, aku nggak tau. Aku nggak berani ngomong. Karena jujur aja aku lebih baik bekerja keras sendiri daripada aku jadi 'simpanan orang atau pelakor'," ungkap Olla Ramlan dalam podcast tersebut.

Kontributor : Rizky Islam

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini