Tabrakan Maut di Jalan Solok-Padang Panjang, Pengendara Sepeda Motor Tewas dan Seorang Luka-luka

Kecelakaan maut terjadi di jalan raya Padang Panjang-Solok, tepatnya di Jorong Batang Gadih, Nagari Batipuah Baruah, Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar.

Riki Chandra
Senin, 09 Oktober 2023 | 14:37 WIB
Tabrakan Maut di Jalan Solok-Padang Panjang, Pengendara Sepeda Motor Tewas dan Seorang Luka-luka
Kondisi sepeda motor korban kecelakaan di Padang Panjang. [Dok.Antara]

SuaraSumbar.id - Kecelakaan maut terjadi di jalan raya Padang Panjang-Solok, tepatnya di Jorong Batang Gadih, Nagari Batipuah Baruah, Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar, Senin (9/10/2023).

Seorang pengendara sepeda motor dikabarkan tewas dalam peristiwa itu. Sementara itu, satu orang korban lainnya mengalami luka-luka.

Kecelakaan itu melibatkan sepeda Motor Yamaha Aerox BA 4571 FH dengan mobil Box Mitsubishi BA 8392 AH yang membawa sembako. Kedua kendaraan ini datang dari arah yang berlawanan arah.

Kasat Lantas Polres Padang Panjang, AKP Aldy Lazzuardy mengatakan, korban tewas merupakan Basrizal (47), pengendara sepeda motor.

Baca Juga:Sekolah dari Malaysia Belajar ke Pontren Kauman Muhammadiyah Padang Panjang Warisan Buya HAMKA

Saat itu, Basrizal pengendara sepeda motor bersama Yasir Irfan yang diboncengnya, datang dari arah Solok menuju Padang Panjang.

Sampai di lokasi kejadian, ada satu unit mobil bus berhenti di sisi kiri jalan.

"Korban Basrizal mencoba mendahului kendaraan bus yang berhenti. Tapi saat akan mendahului, datang mobil box dari arah berlawanan yang dikemudikan Irvan Akramullah (28). Alhasil, kecelakaan pun tak terelakkan," katanya.

Usai bertabrakan, pengendara sepeda yang terpelanting tak sadarkan diri. Kemudian, Yasir Irfan mengalami luka luka.

Keduanya dilarikan ke RSUD Padang Panjang dan korban Basrizal meninggal saat dalam penanganan medis. (Antara)

Baca Juga:Kasus Kemenakan Palsukan Tanda Tangan Mamak Buat Jual Tanah di Padang Panjang, Polisi Segera Gelar Perkara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak