Dimusuhi Adik-adiknya karena Setop Uang Bulanan, Via Vallen Banjir Dukungan

Via Vallen membuat geger setelah mengunggah cerita kehidupan pribadinya yang menghentikan uang bulanan kepada adik-adiknya. Gara-gara itu, adik-adiknya marah.

Chandra Iswinarno
Sabtu, 17 Desember 2022 | 18:51 WIB
Dimusuhi Adik-adiknya karena Setop Uang Bulanan, Via Vallen Banjir Dukungan
Pedangdung Via Vallen saat menyaksikan pertandingan Portugal Vs Korea Selatan. Ia merasa bahagia bisa melihat langsung Cristiano Ronaldo. [Instagram Story]

Lantaran disetiap bulannya, mereka hanya akan menunggu uang yang diberikan olehnya tersebut.

“Sampe akhirnya jatah yang aku kasih bikin mereka terlena dan GAK KERJA,” tulisnya.

Oleh karena itu, pedangdut ini pun menyadari bahwa cara untuk menyenangkan adik-adiknya salah.

Dari pemikiran itulah ia langsung berhenti dalam memberikan jatah bulanan kepada adik-adiknya.

Baca Juga:Curhat Pilu Via Vallen, Dimusuhi Keluarga Gara-gara Emoh Kasih Uang Jajan

Namun ia justru dimusuhi lantaran tidak lagi memberi jatah bulanan yang seharusnya didapatkan.

“Mau tau gimana hasilnya? Aku di musuhin dong (emot tertawa),” tulisnya.

Lantaran sudah tidak mendapatkan jatah bulanan, hadiah yang diberikan itu juga dijual diam-diam.

Bahkan saat ditegur pun, adik-adik Via Vallen ini tetap menyalahkannya sebab memutus jatah bulanan.

“Parahnya lagi malah nyalahin aku karena gak punya duit,” tulisnya.

Baca Juga:Bahas Soal 'Broken Home' di Sosmed, Via Vallen Malah Diserbu Netizen Untuk Cerita Dirinya di Keluarga

Tidak berhenti disitu, adik-adiknya ini juga memilah pekerjaan, mereka tidak ingin pekerjaan yang rumit saat dijalani.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini