Vicky Prasetyo Ditolak Tamara Bleszynski: Yah, Lelaki Itu seperti Tol Jagorawi

Kini, meski usianya tak lagi muda dan sudah jarang tampil di layar kaca maupun perak, pesona Tamara Bleszynski tetap menyihir banyak orang.

Chandra Iswinarno
Kamis, 15 Desember 2022 | 19:34 WIB
Vicky Prasetyo Ditolak Tamara Bleszynski: Yah, Lelaki Itu seperti Tol Jagorawi
Tamara Bleszynski tampil seksi berbikin dan bikin heboh warganet. [Instagram]

Raffi pun gercep bocorkan isi chat Vicky kepada Tamara secara jelas dan disaksikan oleh Teuku Rassya.

“Selamat malam mba,” tulis Vicky.

“Salam kenal dan silaturahmi,” sambungnya.

Namun sayang, DM Vicky tersebut tak mendapat respons dari Tamara. Alhasil, Raffi menyebut Vicky ditolak oleh ibu Teuku Rassya.

Baca Juga:Tamara Bleszynski Tak Betah Lagi Jadi Janda, Cari Cowok yang 'Jago Goyang'

“Rassya, sayangnya nggak dibales, nggak digubris. Mbak Tamara, kalau mbak Tamara nonton, lihatlah Vicky Prasetyo nge-DM hari ini,” sahut Raffi.

Sementara itu, usai viral pengakuan Raffi, Vicky pun tak gentar meski chat DM-nya ditolak Tamara, ia tetap mencari wanita lain.

Vicky menggambarkan perjuangan dirinya mendekati banyak wanita seperti halnya fly over tol Jagorawi.

“Pria itu seperti fly over tol Jagorawi ya yang akan mencoba menyambungkan hati dan perasaan, jadi ya nggak ada masalah juga gitu,” celetuk Vicky.

Meski demikian, sadar dicap sebagai gladiator membuat Vicky masih memiliki keinginan untuk setia hanya pada satu wanita.

Baca Juga:Ayah Lesti Kejora Tetiba Ungkap Hubungannya dengan Tamara Bleszynski di Masa Lalu, Ada Apa?

“Pria yang hebat itu dia yang mampu menahan hatinya untuk satu wanita,” celetuk Vicky.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini