Kesal Disindir Pakai Ayat Alkitab, Denny Sumargo Beberkan Kenapa Podcast Denise Chariesta Tak Jadi

Bahkan Denise Chariesta menyindir Denny Sumargo dengan memakai ayat-ayat Alkitab. Kontan saja Denny Sumargo sakit hati kepada Denise Chariesta.

Chandra Iswinarno
Minggu, 13 November 2022 | 15:21 WIB
Kesal Disindir Pakai Ayat Alkitab, Denny Sumargo Beberkan Kenapa Podcast Denise Chariesta Tak Jadi
Denny Sumargo.

SuaraSumbar.id - Denise Chariesta habis-habisan menyindir Denny Sumargo alias Densu, gara-gara video wawancaranya urung dipublikasikan di Podcast Densu.

Bahkan Denise Chariesta menyindir Denny Sumargo dengan memakai ayat-ayat Alkitab.

Kontan saja Denny Sumargo sakit hati kepada Denise Chariesta.

"Iya dia nyindir gua mulu, sakit hati gua. Gua nggak mau lagi kenal sama dia. Masak dia kasi gua ayat-ayat Alkitab, orang aku hapal," kata Densu, dikutip Minggu (13/11/2022).

Baca Juga:Kegep Check In sama Si Cadel, Pengacara S Batal Dicerai karena Bini Kasihan Dia Kena HIV

Tapi Denny Sumargo punya alasan tersendiri sehingga memutuskan tidak jadi mempublikasikan wawancaranya dengan Denise Chariesta.

Menurut Densu, Denise Chariesta banyak membahas sosok RD yang disebut sebagai selingkuhannya.

"Alasan aku nggak naikin itu memang sebenarnya aku punya pemikiran sendiri sih, yang aku udah sampaikan ke Denise. Karena menurut aku kalau misalnya masalah ini dipanjangin melebar ke lebih jauh ya," ucap Denny.

Selain konten video itu penuh dengan aib, menurut Denny sendiri tidak ada pihak yang dirugikan dari kasus ini, baik itu Denise maupun RD.

"Tapi memang aku udah bilang pas waktu podcast aku bilang sama Denise, 'Den ini aku belum tentu naikin ya' ku bilang. 'Kalau misalnya nanti aku nggak naikin nggak apa-apa?' Dia bilang nggak apa-apa. Ya udah kan udah ada omongan di awal," bebernya.

Baca Juga:Denise Chariesta Sindir Mbak Bulan: Cantik-cantik Tapi Bikin Video Syur, Karier Hancur, Job 100 Juta Diembat

"Lama-lama orang itu kalau ada masalah kayak begini buka-buka aib, tapi tidak ada edukasi apa-apa atau tidak ada yang dirugikan. Gua pikir juga kurang bagus," sambungnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini