Nunung Srimulat Terpuruk, Tabungannya Habis Buat Nafkahi 50 Anggota Keluarga

Komedian Nunung Srimulat menceritakan kisah pilunya ketika menjalani rehabilitasi narkoba selama sembilan bulan.

Riki Chandra
Rabu, 12 Oktober 2022 | 07:56 WIB
Nunung Srimulat Terpuruk, Tabungannya Habis Buat Nafkahi 50 Anggota Keluarga
Komedian Nunung Srimulat. [Suara.com/Yuliani].

SuaraSumbar.id - Komedian Nunung Srimulat menceritakan kisah pilunya ketika menjalani rehabilitasi narkoba selama sembilan bulan. Dia bahkan sampai terpuruk karena masalah ekonomi.

Menurut Nunung, seluruh tabungannya sampai habis dan pemasukannya berhenti saat itu.

Di sisi lain, dia harus tetap menghidupi seluruh anggota keluarga yang jumlahnya hampir mencapai 50 orang.

"Aku kan tulang punggung keluarga, selama sembilan bulan aku direhab, itu kan sama sekali enggak ada pemasukan. Padahal aku tuh harus menghidupi hampir 50 (orang)," kata Nunung Srimulat.

Baca Juga:Nunung Akui Tabungannya Ludes untuk Nafkahi Hampir 50 Anggota Keluarga

Hal tersebut diungkapkan Nunung Srimulat saat menjadi bintang tamu dalam program acara FYP Trans 7 pada Rabu (5/10/2022) pekan lalu.

Lebih lanjut, Nunung Srimulat mengakui pada saat itu keadaannya sangat berat baginya.

"Sampai tabungan habis, belum untuk bayar di rehabnya. Terus, habis, habis, memang habis. Jadi, memang untuk keluarga semua," katanya, dikutip dari Suara.com.

Nunung Srimulat rela menghabiskan semua tabungannya agar seluruh anggota keluarga bisa bertahan hidup.

Padahal, Nunung mengaku ingin beristirahat dari dunia hiburan di usianya yang sudah 59 tahun karena sudah lelah. Tetapi ia sadar bahwa masih memiliki tanggung jawab besar.

Baca Juga:Lelah Jadi Komedian, Nunung Srimulat Terpaksa Bertahan demi Hidupi Keluarga

"Tapi aku masih punya tanggung jawab, aku punya anak-anak, anak-anak sekolah, kuliah, belum ada yang mentas (selesai)," tutur Nunung sambil menahan tangis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini