Video Viral Driver Ojol Curhat Tipe-tipe Customer Tak Lazim, Ada yang Minta Bangunin Pacar

Pelanggannya yang pertama meminta pemilik akun melepas burung dara miliknya di pinggir jalan layang. Mulanya, ia tak percaya.

Chandra Iswinarno
Kamis, 18 Agustus 2022 | 18:51 WIB
Video Viral Driver Ojol Curhat Tipe-tipe Customer Tak Lazim, Ada yang Minta Bangunin Pacar
Curhatan driver ojol soal custome unik. [TikTok]

SuaraSumbar.id - Seorang driver ojol mendadak viral setelah curhatannya diunggah ke media-media sosial dan mendapatkan tanggapan banyak warganet.

Sebuah video dibagikan oleh akun TikTok grabbaar pada 9 Agustus, pemilik akun yang merupakan seorang driver ojol curhat mendapatkan pelanggan yang unik.

Alih-alih memesan ojol untuk mengantarnya ke suatu tempat, pelanggannya pada hari itu memesan ojol untuk melepaskan burung di pinggir jalan.

Pelanggannya yang pertama meminta pemilik akun melepas burung dara miliknya di pinggir jalan layang. Mulanya, ia tak percaya.

Baca Juga:Heboh, Driver Ojol Diduga Bawa Senapan, Warganet Deg-degan: Lagi Nyamar Jangan Disapa

Setelah memastikan kembali kepada pelanggannya, driver ojol tersebut memang diminta hanya untuk melepas burung.

"Kerja jadi driver Grab gini selalu ada dan bisa untuk apapun kondisi customer. Hari ini gue dapet dua orderan yang lucu-lucu banget. Order buat nyuruh lepasin burung dara. Ada-ada aja nih customer," tulis pemilik akun.

Sementara itu, pelanggannya yang kedua memesan hanya untuk meminta tolong membangunkan pacarnya di indekos.

"Ini lagi order buat bangunin pacarnya. 'Halo pak, saya nggak naik. Tolong bangunin pacar saya aja di kosan bisa? Ketok-ketok pintunya aja ya sampai bangun nggak apa-apa'," tambah pemilik akun.

Meski begitu, tugas tersebut tetap ia lakukan. Pemilik akun datang ke sebuah indekos dan mengetuk pintu salah satu penghuni di sana hingga keluar seorang lelaki.

Baca Juga:Curhatan Viral Orang Miskin Dapat Doorprize Sepeda Motor Malah Jadi Omongan Warga Sekampung

Pemilik akun menjelaskan bahwa ia adalah driver ojol yang dipesan oleh kekasihnya untuk membangunkan lelaki tersebut.

Berkat hal itu, pemilik akun pun mendapatkan komentar positif dari salah satu pelanggannya.

"Mas Grab emang terbaik, bisa dimintain tolong apa aja," tutupnya sambil membaca ulasan dari salah satu pelanggannya.

Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 247.100 penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 51.100 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.

"Wkwkw ada-ada aja customer jaman sekarang," tulis akun dede_ojol.

"Ngalahin tugas damkar, mengatasi masalah tanpa masalah," komentar cancer_noona.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini