Judul video tersebut adalah "Warga Ende Tumpah Ruah Sambut Kunjungan Presiden Jokowi".
Dilansir dari detikNews, peredaran kaos Jokowi 3 periode di Ende sempat terjadi.
Akan tetapi, pihak kepolisian dikabarkan telah mengamankan kaos-kaos tersebut sebelum Presiden Jokowi tiba di Ende, tepatnya pada tanggal 28 Mei 2022.
Kesimpulan
Baca Juga:Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Salat Idulfitri 1443 Hijriah, Yogyakarta, 2 Mei 2022
Berdasarkan penjelasan di atas, maka kabar Jokowi dan istrinya, Iriana menyebarkan kaos Jokowi 3 periode adalah salah.
Informasi yang telah tersebar tersebut masuk ke dalam kategori konten yang dimanipulasi atau manipulated content.
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email [email protected].