Kasus Penganiayaan di Padang, Korban Ditemukan Tewas Tergantung

Jajaran Polresta Padang berhasil mengungkap kasus dugaan penganiayaan yang berujung kematian di Kota Padang.

Riki Chandra
Selasa, 26 April 2022 | 13:03 WIB
Kasus Penganiayaan di Padang, Korban Ditemukan Tewas Tergantung
Pengungkapan kasus penganiayaan berujung kematian di Mapolresta Padang. [Suara.com/B. Rahmat]

SuaraSumbar.id - Jajaran Polresta Padang berhasil mengungkap kasus dugaan penganiayaan yang berujung kematian di kawasan Simpang Tui, RT 003, RW 003, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Dugaan penganiayaan berujung maut itu terjadi pada Jumat (22/4/2022). Korban berinisial DA (28) tewas dalam kondisi tergantung di pohon rambutan, tepat dibelakang rumahnya.

Kapolresta Padang Kombes Imran Amir mengatakan, pelaku penganiayaan berjumlah lima orang. Masing-masing berinisial RH (25), RG (30), ZH (47), FJ (20) dan EF (26).

"Dugaan penganiayaan terjadi sehari sebelum korban ditemukan meninggal dunia dalam posisi tergantung di belakang rumah," katanya, Selasa (26/4/2022).

Baca Juga:Pria Ini Tawarkan Wanita Muda ke Pria Hidung Belang, Endingnya Begini

Menurutnya, dugaan penganiayaan tersebut dipicu pelaku RH yang sakit hati lantaran korban menuduh keluarganya maling handphone.

"Kami belum bisa memastikan apakah korban ini dibunuh lalu digantung. Kami masih melakukan penyelidikan," katanya.

Sementara itu, Kapolsek Kuranji AKP Nasirwan mengaku juga tengah melakukan penyelidikan terkait kematian korban. Pihaknya sendiri telah memeriksa sebanyak 12 orang saksi.

"Lima pelaku dijerat Pasal 351 jo 170 KUHP tentang penganiayaan," tuturnya.

Kontributor : B Rahmat

Baca Juga:Rico Valentino Langsung Minta Maaf Usai Pukul Nuralamsyah, Keluar Kafe Malah Dikeroyok Sampai Babak Belur

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini