Apes! Maksud Hati Dapat Barang Jarahan, Maling Pecah Kaca Mobil Malah Kehilangan Motor

Peristiwa nahas tapi lucu itu terjadi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, pukul 12.00 WIB.

Chandra Iswinarno
Selasa, 05 April 2022 | 14:00 WIB
Apes! Maksud Hati Dapat Barang Jarahan, Maling Pecah Kaca Mobil Malah Kehilangan Motor
Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]

SuaraSumbar.id - Maksud hati ingin mendapat barang jarahan, seorang pencuri modus pecah kaca mobil malah kehilangan motor.

Aksi pencurian yang berujung apes tersebut terekam kamera penmgintai atau closed circuit television alias CCTV.

Video tersebut viral setelah diunggah akun Instagram @forumwartawanpolri, Selasa (5/4/2022).

Berdasarkan keterangan akun tersebut, peristiwa itu terjadi pada hari pertama puasa Ramadhan 2022, Minggu (3/4).

Baca Juga:Dalih Dapat Hidayah, Ayah di Pekanbaru Nekat Lukai Leher Anak dengan Sabit

"Terjadi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, pukul 12.00 WIB," tulis akun itu.

Dalam video itu, tampak seorang lelaki berbaju pink mengendarai sepeda motor jenis matik.

Ia lantas mendekati mobil sedan berwarna merah marun yang sedang terparkir di pinggiran jalan.

Tanpa ba-bi-bu, lelaki itu langsung mengepruk kaca jendela mobil memakai benda keras.

Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]
Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]

Namun, saat hendak mengambil barang yang ada di kursi belakang mobil, seorang lelaki yang merupakan warga setempat keluar.

Baca Juga:Serukan #PercumaSpeakUp, Komahi Unri Bongkar Kronologi Kasus Dugaan Kekerasan Seksual

Pelaku langsung tancap gas. Tapi lelaki berbaju biru secara sigap mengadang dan mendorong pelaku hingga motornya terjatuh di dekat tumpukan pasir.

Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]
Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]

Setelahnya, tiga orang warga datang membantu lelaki berbaju itu. Tapi, si pelaku tak kalah sigap, dia langsung mengambil langkah seribu meninggalkan motornya.

Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]
Pencuri modus pecah kaca mobil beraksi di Jalan Ilham, Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Riau, Minggu (3/4/2022) pukul 12.00 WIB. [Instagram/forumwartawanpolri]

"Pelaku sudah diamankan warga dan sekarang sedang berpuasa di kantor pak polisi," tulis akun itu.

Pada kolom komentar unggahan itu, warganet justru mengomentari detail lain dalam peristiwa tersebut.

"Mayan dapat motor," tulis akun @seputaran_jemblongan12.

"Akun @sus1ana menulis, "Asyik dapat motor. Dijual bodong tanpa surat ya dapatlah 1,5-2 juta."

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini