Bocah 10 Tahun Hilang Diseret Ombak di Laut Pariaman

Kabarnya, korban bersama temannya mandi agak ke tengah laut, sehingga terseret ombak kencang.

Riki Chandra
Senin, 22 Februari 2021 | 08:15 WIB
Bocah 10 Tahun Hilang Diseret Ombak di Laut Pariaman
Ilustrasi tenggelam (Unsplash/Ian Espinosa)

SuaraSumbar.id - Seorang bocah dilaporkan hilang terseret ombak saat mandi-mandi di laut Kota Pariaman, Sumatera Barat.

Bocah malang itu bernama Rian Aulia Agung (10). Dia merupakan warga Desa Ampalu, Kecamatan Pariaman Utara yang dilaporkan hilang terseret arus laut pada Minggu (21/2/2021) sore.

Hal itu dibenarkan Kepala Dinas Kominfo Kota Pariaman, Hendri.

"Iya, kejadian itu terjadi tadi sekitar pukul 17.30 WIB di Pantai Pasir Desa Ampalu, Kecamatan Pariaman Utara, Kota Pariaman," kata Hendri kepada Covesia.com - jaringan Suara.com, Minggu (21/2/2021) malam.

Baca Juga:Kirim Pacar Foto Vulgar, Gadis 14 Tahun di Padang Pariaman Malah Dicabuli

Pihaknya menyebut tim pencarian belum menemukan korban tersebut. Sebelum dinyatakan hilang, Rian mandi-mandi bersama dua rekannya di kawasan pantai Desa Ampalu.

Kabarnya, korban bersama temannya mandi agak ke tengah laut, sehingga terseret ombak kencang.

"Kedua rekannya sempat berteriak minta tolong dan beberapa orang pemuda datang membantu. Tapi korban keburu hilang dibawa arus dan kedua rekannya berhasil diselamatkan," katanya.

Proses pencarian korban akan kembali dilanjutkan Senin (22/2/2021).

Baca Juga:Waduh! Suhu Meningkat, Badai Bermuda Jadi 2 Kali Lebih Kuat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini