- Samsung meluncurkan Galaxy S25 FE sebagai pintu masuk ke lini S series dengan fitur Galaxy AI.
- Galaxy S25 FE dirancang untuk generasi muda dengan fokus pada media sosial, konten, dan hiburan.
- Samsung berkomitmen mendukung masa depan digital Indonesia melalui inovasi produk, investasi, dan pengembangan talenta lokal.
SuaraSumbar.id - Meningkatnya integrasi AI dalam kehidupan sehari-hari didorong oleh populasi muda yang melek teknologi dan menjadi garda terdepan dalam penerapan teknologi ini.
Berdasarkan data Samsung, 77% pengguna sudah menggunakan fitur Galaxy AI. Sementara di Indonesia angkanya lebih tinggi, yakni mencapai 78%.
"Tujuan kami adalah mendemokratisasi AI, memastikan teknologi ini dapat memberikan manfaat nyata di berbagai rentang harga dan profil pengguna, tanpa terkecuali, terlepas dari tingkat literasi teknologi mereka," kata President & CEO, Samsung Electronics Southeast Asia and Oceania, CU Kim.
Peluncuran Samsung Galaxy S25 FE menjadi bukti komitmen perusahaan. Sebagai entry point ke lini S series, Galaxy S25 FE menghadirkan Galaxy yang lebih mudah diakses, membawa fitur-fitur canggih Galaxy AI.
Kemudian, dukungan pembaruan perangkat lunak jangka panjang, serta performa andal untuk lebih banyak pengguna di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.
Setiap perangkat dalam seri Galaxy S25 dikembangkan untuk menjawab beragam kebutuhan pengguna, mulai dari mereka yang menginginkan inovasi terkini hingga yang mencari performa kuat untuk penggunaan sehari-hari.
Galaxy S25 FE dirancang khusus untuk generasi muda digital native yang mengutamakan media sosial, pembuatan konten, dan hiburan.
Perangkat ini hadir untuk mendukung gaya hidup ekspresif dan berorientasi pada kebutuhan hiburan mereka, sekaligus menjadi smartphone paling “worth it” bagi segmen pengguna ini.
Galaxy S25 FE menghadirkan integrasi Galaxy AI untuk mendukung kreativitas, produktivitas, hingga komunikasi.
Dilengkapi dengan One UI 8 sejak pertama digunakan, pengguna bisa langsung menikmati pengalaman Galaxy AI terbaru dan produktivitas multimodal.
Sistem kamera setara flagship dengan dukungan ProVisual Engine berbasis AI, dilengkapi fitur canggih seperti Generative Edit dan Audio Eraser untuk memudahkan pembuatan konten.
Komitmen jangka panjang Samsung untuk Indonesia tidak hanya berhenti pada inovasi produk, tetapi juga dalam membentuk masa depan digital bangsa melalui investasi pada talenta, dukungan terhadap kemitraan lokal, serta kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi.
Pabrik smartphone dan tablet Samsung di Cikarang, Jawa Barat, telah mengekspor lebih dari 12 juta unit sepanjang 2015–2024 dan membuka lebih dari 11.000 lapangan kerja.
Selain itu, tim Samsung R&D Institute Indonesia berperan penting dalam menghadirkan dukungan bahasa Indonesia di Galaxy AI.
Melalui program seperti Samsung Innovation Campus dan Solve for Tomorrow, Samsung juga telah membekali lebih dari 51.000 pelajar dengan keterampilan di bidang AI, IoT, dan coding.
Berita Terkait
-
Riset: Perempuan Berisiko Dua Kali Lebih Besar Kehilangan Pekerjaan Akibat AI
-
5 Rekomendasi Smartwatch dengan Fitur AI, Ada yang Bisa Pakai ChatGPT
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Sinematik Suasana Hujan, Hasil Keren Tinggal Copas
-
Grok 4.1 Baru Meluncur, AI Ini Lebih Manusiawi dan Enak Diajak Ngobrol
-
Fortinet Rilis Solusi Secure AI Data Center: Standar Baru Keamanan di Era GPU dan Model AI Raksasa
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Galaxy Z Flip7 dan Gemini AI, Solusi Praktis Naikan Level Bisnismu
-
Harimau Sumatera Makin Mengganas di Agam, Ternak Warga Dimangsa dalam Kandang!
-
Apa Bahaya Rahim Copot? Dokter Sebut Perempuan Tak Lagi Bisa Punya Anak
-
CEK FAKTA: Purbaya Minta Gaji TNI Naik dan Turunkan Gaji Polisi, Benarkah?
-
14 Cara Ajukan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan 2025, Bisa Akses Mirip Pinjol Lewat JMO!