Empat pelaku berhasil diamankan dalam kasus ini, yaitu MI dan IM sebagai kurir, DP sebagai penyimpan barang di gudang, serta DA yang berperan sebagai pengendali jaringan. Ganja tersebut disembunyikan di dalam dua karung besar dan diangkut menggunakan mobil Toyota Calya warna putih.
Sementara itu, kasus terbaru terjadi pada Kamis (13/3/2025), ketika Tim Gabungan Ditresnarkoba Polda Sumbar dan Polres Pasaman Barat menangkap dua kurir ganja kering seberat 26 kilogram. Keduanya, pria berinisial M (45) dan AF (19), merupakan warga Kota Padang.
Kapolres Pasaman Barat, AKBP Agung Tribawanto menjelaskan bahwa penangkapan dilakukan di depan SPBU Batang Toman, Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, setelah polisi menerima laporan masyarakat terkait kendaraan mencurigakan dari arah Penyambungan, Sumatera Utara.
“Saat akan diberhentikan, pelaku sempat melarikan diri, hingga terjadi aksi kejar-kejaran. Mobil pelaku baru berhasil dihentikan setelah menabrak plang besi di depan SPBU,” kata AKBP Agung.
Setelah digeledah, polisi menemukan dua karung besar berisi ganja kering di bagasi mobil. Berdasarkan pengakuan pelaku, ganja itu dibawa dari Sumatera Utara dan rencananya akan dikirim ke pemesan di Kota Padang. Pelaku dijanjikan bayaran sebesar Rp 300.000 per kilogram ganja yang berhasil dikirim.
Lebih mengejutkan lagi, salah satu pelaku berinisial M ternyata merupakan residivis kasus narkoba pada tahun 2020 atas kepemilikan sabu.
Hal ini menunjukkan bahwa jaringan narkoba yang memanfaatkan residivis masih terus beroperasi aktif di wilayah Sumbar.
Meningkatnya kasus pengungkapan ini menandakan bahwa jaringan narkoba di Sumatera Barat terus mencari celah untuk mengedarkan barang haram ke berbagai daerah.
Jalur darat dari Sumatera Utara ke wilayah barat Sumatera jelas masih menjadi rute favorit bagi para pelaku.
Berita Terkait
-
Nyaris 2 Kg Sabu Disita dari Tangan Pria Asal Bojong Gede Bogor
-
Sengketa Blang Padang: Tanah Wakaf Sultan Aceh untuk Masjid Raya
-
Momen HUT ke-79 Bhayangkara, Prabowo Berikan Tanda Kehormatan ke Sejumlah Satuan Polri
-
Bepro Aceh Minta Bantuan Dasco Selesaikan Polemik Status Blangpadang
-
Dua WNA Diamankan di Aceh: Jualan Kaligrafi hingga Nikahi Warga Lokal
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
Pilihan
-
Bukan Patrick Kluivert, Ini Pelatih yang akan Gembleng Mauro Ziljstra dalam Waktu Dekat
-
Tewas di Usia Muda, Diogo Jota Baru Menikah 2 Minggu Lalu, Tinggalkan 3 Anak
-
Detik-detik Diogo Jota Tewas, Mobil Hilang Kendali Lalu Terbakar Hebat di Jalan
-
Siapa Diogo Jota? Penyerang Liverpool Baru Meninggal Dunia Sore Ini karena Kecelakaan Maut
-
Indonesia Borong Energi AS Senilai Rp251 Triliun Demi Hindari Tarif Tinggi
Terkini
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik
-
3 Hack Foto Bikin Konten FYP dengan Galaxy S25 Edge
-
Daftar 11 Pemain Baru Semen Padang FC untuk Liga 1 2025/2026, Ronaldo Kwateh Ikut Diboyong!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru 1 Juli 2025, Buruan Klaim Saldo Gratismu!