SuaraSumbar.id - Polsek Padang Selatan bersama warga berhasil mengamankan empat orang yang diduga tengah mengonsumsi sabu-sabu di sebuah rumah kosong di Tonggak Lampu Gadang, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan, pada Selasa (4/2) pekan ini.
Kapolsek Padang Selatan AKP Yudarman Tanjung mengungkapkan, pihaknya menerima laporan dari warga yang mencurigai rumah kosong tersebut sering dijadikan tempat pesta narkoba. Bertindak cepat, polisi segera menuju lokasi dan mendapati empat orang tengah menggunakan sabu.
"Begitu mendapat informasi dari warga, kami langsung ke lokasi dan mengamankan empat orang yang diduga berpesta sabu-sabu. Mereka adalah YA (19) warga Batu Kasek, AH (28) warga Jundul Rawang, TDH (30) warga Parak Laweh, dan FR (28) warga Pampangan," ujar Yudarman di Padang, Jumat (7/2/2025).
Dalam penggeledahan, polisi menemukan satu kantong plastik berisi sabu-sabu sisa pakai serta alat isap (piret) yang masih mengandung sisa narkoba.
Baca Juga: Bukan Cangkang Sawit! Saksi Ungkap Jalan Rusak Penyebab Maut di By Pass Padang
Keempat pelaku langsung dibawa ke Polsek Padang Selatan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut sebelum akhirnya diserahkan ke Satuan Reserse Narkoba Polresta Padang guna penyelidikan lebih dalam.
Yudarman mengapresiasi kepekaan dan kepedulian warga dalam membantu pihak kepolisian memberantas penyalahgunaan narkoba. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak ragu melaporkan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.
"Peran serta masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba. Jangan segan untuk melapor jika menemukan hal-hal yang mencurigakan," tegasnya.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Cangkang Sawit Renggut Nyawa Siswi SMA di Bypass Padang, Pembonceng Kritis
Berita Terkait
-
Rekam Jejak Riza Nasrul Falah, Ketua Bawaslu Bandung Barat Ngaku Khilaf Diciduk Pesta Sabu: Awalnya Mau Beli Galon!
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Diciduk di Kota Padang, Begini Kronologi Penangkapan Pelaku Penyebar Video Syur Mirip Anak David Bayu
-
Resmi Tersangka usai Nyabu Bareng Cewek, Virgoun Endingnya Direhab?
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Dedi Mulyadi Tunjuk Bossman Mardigu dan Helmy Yahya jadi Komisaris Bank BJB
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
Terkini
-
Kejutan Saldo DANA Gratis Hari Ini, Cek Link Resmi DANA Kaget Sebelum Kehabisan!
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!
-
BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Rebut Rezeki Gratis Menjelang Siang, Klik Link Saldo DANA Kaget Selasa 15 April 2025!