SuaraSumbar.id - Kecelakaan lalu lintas yang merenggut korban jiwa terjadi di Jalan Siti Mangopoh, Kecamatan Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Minggu (19/1/2025).
Dalam insiden ini, tiga orang dilaporkan meninggal dunia, sementara 11 lainnya mengalami luka-luka dan dalam perawatan medis.
Kanit Laka Lantas Polres Pariaman, Ipda Wadhi mengatakan, kecelakaan ini disebabkan oleh pecah ban pada kendaraan jenis pick-up Isuzu dengan nomor polisi BA-8191-TI.
Mobil yang mengangkut rombongan pemburu babi hutan tersebut kehilangan kendali saat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Gasan menuju Pariaman.
“Ban belakang sebelah kanan pecah, menyebabkan mobil melebar ke jalur kanan. Pengemudi mencoba mengendalikan arah dengan memutar setir ke kiri, tetapi mobil justru terguling di badan jalan dan menabrak pohon di bahu jalan,” katanya.
Mobil yang dikemudikan oleh Anto Arisman tersebut membawa 14 orang, termasuk pengemudi. Akibat kecelakaan itu, tiga penumpang meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara 11 lainnya mengalami luka-luka, mulai dari memar hingga patah tulang.
Seluruh korban awalnya dilarikan ke Puskesmas Sungai Limau untuk mendapatkan pertolongan pertama. Selanjutnya, para korban dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pariaman untuk perawatan lebih lanjut.
Kasat Lantas Polres Pariaman, AKP Arisman Safitra juga membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Saat pihaknya masih mendalami peristiwa nahas itu.
“Iya benar, ada kecelakaan. Saat ini kami masih melakukan pendataan korban dan olah tempat kejadian perkara (TKP),” ujarnya, Senin (20/1/2025).
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Sadisnya Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Sumbar: Disekap, Diikat, Diseret hingga Diperkosa Saat Tak Sadarkan Diri!
-
Detik-Detik Mencekam, Tersangka Pembunuh Nia Penjual Gorengan Dikepung Polisi di Loteng Rumah Warga
-
BREAKING NEWS: Pembunuh Nia Gadis Penjual Gorengan di Padang Pariaman Ditangkap Usai Kabur 11 Hari
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
Terkini
-
Wanita Hamil Tujuh Bulan Ditangkap Edarkan Sabu di Pesisir Selatan Sumbar
-
Kecelakaan Kereta Minangkabau Ekspres Vs Avanza di Padang, Mobil Terseret Sejauh 200 Meter
-
Polresta Padang Kandangkan 140 Motor dalam Razia Balap Liar, Knalpot Brong dan STNK Target Utama!
-
Gunung Marapi Erupsi 46 Detik, Ancaman Lahar Dingin Tetap Mengintai!
-
Sumbar Lawan Karhutla: 10 Ton NaCl Diterbangkan BMKG untuk Hujan Buatan!