SuaraSumbar.id - Kecelakaan lalu lintas yang merenggut korban jiwa terjadi di Jalan Siti Mangopoh, Kecamatan Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Minggu (19/1/2025).
Dalam insiden ini, tiga orang dilaporkan meninggal dunia, sementara 11 lainnya mengalami luka-luka dan dalam perawatan medis.
Kanit Laka Lantas Polres Pariaman, Ipda Wadhi mengatakan, kecelakaan ini disebabkan oleh pecah ban pada kendaraan jenis pick-up Isuzu dengan nomor polisi BA-8191-TI.
Mobil yang mengangkut rombongan pemburu babi hutan tersebut kehilangan kendali saat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Gasan menuju Pariaman.
“Ban belakang sebelah kanan pecah, menyebabkan mobil melebar ke jalur kanan. Pengemudi mencoba mengendalikan arah dengan memutar setir ke kiri, tetapi mobil justru terguling di badan jalan dan menabrak pohon di bahu jalan,” katanya.
Mobil yang dikemudikan oleh Anto Arisman tersebut membawa 14 orang, termasuk pengemudi. Akibat kecelakaan itu, tiga penumpang meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara 11 lainnya mengalami luka-luka, mulai dari memar hingga patah tulang.
Seluruh korban awalnya dilarikan ke Puskesmas Sungai Limau untuk mendapatkan pertolongan pertama. Selanjutnya, para korban dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pariaman untuk perawatan lebih lanjut.
Kasat Lantas Polres Pariaman, AKP Arisman Safitra juga membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Saat pihaknya masih mendalami peristiwa nahas itu.
“Iya benar, ada kecelakaan. Saat ini kami masih melakukan pendataan korban dan olah tempat kejadian perkara (TKP),” ujarnya, Senin (20/1/2025).
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Sadisnya Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Sumbar: Disekap, Diikat, Diseret hingga Diperkosa Saat Tak Sadarkan Diri!
-
Detik-Detik Mencekam, Tersangka Pembunuh Nia Penjual Gorengan Dikepung Polisi di Loteng Rumah Warga
-
BREAKING NEWS: Pembunuh Nia Gadis Penjual Gorengan di Padang Pariaman Ditangkap Usai Kabur 11 Hari
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!