SuaraSumbar.id - Pemkot Bukittinggi menganggarkan Rp2,96 miliar untuk pembayaran honor perangkat Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW), dan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) di tiga kecamatan.
Anggaran ini bertujuan untuk mendukung dan mengapresiasi peran strategis mereka dalam pembangunan dan pelayanan masyarakat.
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, menjelaskan bahwa pemberian honor ini mencakup seluruh RT, RW, dan LPM di Kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS), Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB), dan Guguak Panjang.
“Ini adalah bentuk apresiasi atas kerja keras RT, RW, dan LPM dalam mendukung pembangunan dan pelayanan masyarakat di tingkat kelurahan,” ujar Erman Safar.
Baca Juga: Gratis! Pemkot Bukittinggi Guyur Rp14 Miliar Bebaskan Iuran Komite Pelajar SMA/SMK
Setiap ketua RT menerima honor sebesar Rp475.000 per bulan, sedangkan ketua RW mendapat honor Rp500.000 per bulan.
Untuk pengurus LPM, honor bervariasi sesuai jabatan:
- Ketua LPM: Rp500.000 per bulan
- Sekretaris dan bendahara: Rp475.000 per bulan
Jumlah Perangkat di Tiga Kecamatan:
- Kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS): 137 RT, 36 RW, dan 27 LPM
- Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB): 92 RT, 35 RW, dan 24 LPM
- Kecamatan Guguak Panjang: 108 RT, 33 RW, dan 21 LPM
Menurut Wali Kota, perangkat RT dan RW memiliki peran penting dalam mengelola administrasi warga, menjaga ketertiban, serta memantau kebutuhan masyarakat di lingkungannya.
Sementara itu, LPM berfungsi sebagai mitra strategis pemerintah dalam pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat, mencakup peningkatan ekonomi, pendidikan, dan kesehatan.
Baca Juga: KPU Tetapkan Ramlan-Ibnu Menang Pilwako Bukittinggi 2024, Pelantikan Tunggu Maret 2025
“Dengan dukungan ini, kami berharap mereka dapat lebih optimal dalam menjalankan tugasnya. Kolaborasi dengan pemerintah sangat penting untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat secara merata,” tambah Erman Safar.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
-
Weton Rabu Pon Menurut Primbon Jawa: Karakter, Pantangan, dan Tips Menghindari Kesialan
-
Kiper Berdarah Belanda Klarifikasi Soal Patrick Kluivert: Fokus Pekerjaan Sendiri
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melesat Hampir Tembus Rp2 Juta/Gram
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
Terkini
-
Petani di Sumbar Diminta Tanam Padi Serentak, Apa Manfaatnya?
-
Pemkab Padang Pariaman Batasi Jam Operasional Hiburan Malam, MUI Beri Dukungan Penuh!
-
BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Rebut Rezeki Gratis Menjelang Siang, Klik Link Saldo DANA Kaget Selasa 15 April 2025!
-
Rezeki Instan di Ujung Jari, Ini Cara Klaim Link DANA Kaget 15 April 2025!