SuaraSumbar.id - Pemkot Bukittinggi mengalokasikan anggaran sebesar Rp14 miliar untuk membayar iuran komite pelajar. Kebijakan ini menjadi bentuk komitmen pemerintah dalam mendukung dunia pendidikan di kota tersebut.
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, menjelaskan bahwa dana tersebut berasal dari dua sumber, yaitu Bantuan Keuangan Khusus (BKK) sebesar Rp9,75 miliar dan dana hibah sebesar Rp4,71 miliar.
Total dana ini akan disalurkan kepada 5.351 siswa SMA, SMK, dan SLB negeri serta 699 siswa SMA, SMK, dan SLB swasta yang ada di Bukittinggi.
Menurut Erman, alokasi anggaran ini merupakan bagian dari upaya Pemko Bukittinggi untuk meningkatkan fasilitas pendidikan dan memperkuat program-program pendukung lainnya.
“Program ini merupakan bentuk perhatian Pemko Bukittinggi terhadap dunia pendidikan, khususnya untuk mendukung siswa agar dapat menempuh pendidikan tanpa terkendala biaya,” ujar Erman.
Program bantuan ini juga diharapkan mampu menciptakan generasi muda yang unggul, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan masa depan.
“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat langsung kepada siswa dan keluarga mereka, serta mendorong peningkatan kualitas pendidikan di Bukittinggi,” tambahnya.
Selain fokus pada bantuan iuran komite, program ini menjadi langkah strategis Pemko Bukittinggi untuk memperkuat kualitas pendidikan di tingkat menengah atas.
Erman Safar menyebut bahwa bantuan ini juga bertujuan untuk meringankan beban biaya pendidikan bagi keluarga siswa di kota ini.
Baca Juga: KPU Tetapkan Ramlan-Ibnu Menang Pilwako Bukittinggi 2024, Pelantikan Tunggu Maret 2025
Langkah ini mendapat apresiasi dari masyarakat karena dinilai memberikan dampak nyata pada peningkatan akses pendidikan.
Diharapkan, Bukittinggi mampu mempertahankan posisinya sebagai salah satu daerah dengan kualitas pendidikan terbaik di Sumatra Barat.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
KPU Tetapkan Ramlan-Ibnu Menang Pilwako Bukittinggi 2024, Pelantikan Tunggu Maret 2025
-
Daftar Mantan Wali Kota dan Mantan Bupati di Sumbar Diprediksi Menang Pilkada 2024 Versi Hitung Cepat!
-
Wali Kota dan Wakil Kota Bukittinggi Bertarung di Pilkada 2024, Sekda Ikut Juga: ASN Harus Netral!
-
Pj Sekda Kota Bukittinggi Dilantik, Erman Safar Wanti-wanti Soal Netralitas ASN Jelang Pilkada Serentak 2024
-
4 Oknum Satpol PP Bukittinggi Dugem Diberhentikan Wali Kota, Tapi...
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Semen Padang FC vs PSM Makassar, Juku Eja Terancam Tampil Pincang di Parepare
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadhan 2026? Ini Penjelasannya
-
5 Merk Lipstik Lokal Murah, Tahan Saat Makan dan Minum
-
10 Sunscreen Terbaik Lawan Flek Hitam, Wajah Cerah Alami
-
Jalur Lembah Anai Ditarget Buka 24 Jam Saat Libur Lebaran 2026