SuaraSumbar.id - Pemkot Bukittinggi, Sumatera Barat, mengalokasikan dana sebesar Rp11,6 miliar untuk membangun gedung perpustakaan baru.
Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Pemko dalam meningkatkan fasilitas pendidikan dan literasi masyarakat setempat.
Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, menjelaskan bahwa gedung perpustakaan baru tersebut akan dilengkapi fasilitas modern seperti ruang baca anak, ruang diskusi, akses internet, dan koleksi buku yang lebih beragam.
“Gedung perpustakaan baru ini dirancang dengan fasilitas lengkap dan nyaman, sehingga masyarakat dapat mengakses informasi serta mengembangkan pengetahuan mereka,” kata Erman Safar, Sabtu (11/1/2025).
Anggaran pembangunan gedung perpustakaan ini bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) APBN sebesar Rp11 miliar, serta Dana Pendamping APBD 2025 sebesar Rp600 juta.
Selain itu, Perpustakaan Nasional (Perpusnas) juga merencanakan bantuan sebesar Rp1 miliar untuk mendukung perlengkapan perpustakaan.
Pemko Bukittinggi sebelumnya telah bekerjasama dengan Perpusnas untuk meningkatkan literasi masyarakat melalui pengembangan fasilitas E-Library atau perpustakaan digital.
Selain itu, Perpusnas juga menjadikan Bukittinggi sebagai daerah prioritas dengan rencana pembangunan sejumlah titik baca di pusat-pusat keramaian.
“Sarana ini tidak hanya mendukung kebutuhan literasi masyarakat tetapi juga membantu menciptakan warga yang lebih berpendidikan dan berwawasan luas,” tambah Erman.
Baca Juga: KPU Tetapkan Ramlan-Ibnu Menang Pilwako Bukittinggi 2024, Pelantikan Tunggu Maret 2025
Saat ini, Bukittinggi memiliki dua perpustakaan yang dibuka untuk umum: Gedung Pustaka Bung Hatta milik Perpusnas dan perpustakaan milik Pemko di Belakang Balok.
Dengan penambahan gedung baru, diharapkan layanan literasi di Bukittinggi semakin optimal.
Wali Kota Erman Safar menyampaikan bahwa pembangunan perpustakaan ini diharapkan dapat menciptakan generasi yang lebih cerdas dan produktif.
"Kami ingin perpustakaan ini menjadi pusat literasi yang mampu melayani semua kalangan, dari anak-anak hingga dewasa," tutupnya.
Pembangunan gedung perpustakaan ini diharapkan selesai tepat waktu dan menjadi salah satu langkah strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Bukittinggi.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
KPU Tetapkan Ramlan-Ibnu Menang Pilwako Bukittinggi 2024, Pelantikan Tunggu Maret 2025
-
Inflasi Bukittinggi Tertinggi di Sumbar, Rokok dan Harga Pangan Jadi Biang Kerok
-
Polresta Bukittinggi Perketat Pemeriksaan Senjata Api Personel
-
Drama Pilkada Bukittinggi: DKPP Tolak Tuntas Gugatan Penggelembungan Suara
-
Jangan Lewatkan Jumat 20 Desember 2024! 3 Wisata Bukittinggi Dibuka Gratis
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi
-
Semen Padang FC vs Bali United Berakhir 3-3, Keunggulan Cepat Kabau Sirah Buyar di Babak Kedua
-
5 Lipstik Coklat Buat Kaum Hawa, Bikin Penampilan Natural Elegan Seharian